KARAKTERISASI TANAH BERBAHAN INDUK ABU VOLKAN DI TIGA KETINGGIAN PADA LERENG SELATAN GUNUNG MERAPI KABUPATEN SLEMAN
WA EMBE, SP, Prof. Dr. Ir. Bambang Hendro Sunarminto, SU.,
2012 | Tesis | S2 Ilmu TanahPenelitian ini dilakukan pada tiga ketinggian yaitu di Desa Ngipiksari dengan ketinggian 800 m dpl, Desa Argomulyo (400 m dpl), dan Desa Kalitirto (100 m dpl). Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui karakteristik morfologi tanah pada tiga ketinggian yang berbeda di lereng Selatan Gunung Merapi dan mengklasifikasi tanah berdasarkan Soil Taxonomy 2010, serta untuk mengetahui beberapa kandungan mineral tanah (mineral primer dan sekunder) . Daerah penelitian berada pada tiga kecamatan yaitu Kecamatan Pakem (800 m dpl), Kecamatan Cangkringan (400 m dpl) dan Kecamatan Berbah (100 m dpl). Parameter yang diamati yaitu sifat fisika tanah (tekstur, struktur, konsistensi dan berat volume), sedangkan analisis sifat kimia tanah (pH, C-organik, C/N ratio, KPK, KB, N-total, Ca, Mg, Na, K, P-tersedia, P-total, Si, Fe, dan Al). Pengamatan dan pengambilan sampel tanah dilakukan pada ketiga profil berdasarkan ketinggian tempat dengan pembuatan profil tanah. sifat fisika Hasil penelitian menunjukkan untuk tanah yaitu berat volume berkisar (0,78 g/cm 3 - 1,36 g/cm 3 ), lempung berkisar (2,37 % - 22,7 %), debu berkisar (10,2 % - 30,62%) dan pasir berkisar (57,92 % - 86,41 %). Sifat kimia tanah yaitu: pH H2O (6,05 – 7,05), pH KCl (5 – 5,99), pH NaF (9,43 – 11,51), N-total (0,02 – 0,79), C-organik (0,16 % – 3,96 %), C/N ratio (0,48 – 47,50), P-tersedia (7,11 ppm – 184,11 ppm), P-total ( 83,46 – 548,50 mg P2O5/100g), Kapasitas Pertukaran Kation (4,26 – 23,26 cmol (+) /kg), Kejenuhan Basa (28,38 – 127,46 %), Si (0,2 % - 2,34 %), Fe (0,54% - 2,16), Al (0,41% - 3,34 %). Sifat fisika tanah dari ketiga profil penelitian hampir sama yaitu tekstur tanah berkisar dari pasiran, geluh pasiran dan pasir geluhan, dimana kandungan pasirnya cenderung menurun seiring dengan menurunnya ketinggian tempat. Kandungan fraksi Lempung dan Debu meningkat seiring dengan menurunnya ketinggian tempat. Hasil analisis laboratorium; C- Organik, C/N ratio, dan pH NaF cenderung menurun seiring dengan meningkatnya jeluk tanah dari ketiga ketinggian tempat. pH tanah (pH H2O) cenderung meningkat seiring dengan menurunnya ketinggian tempat dari permukaan laut. Jenis tanah di ketiga lokasi pengamatan dapat diklasifikasikan dalam Ordo (Inceptisol), Sub Ordo (Udepts), Great Group (Dystrudepts dan Eutrudepts), Sub Group (Humic Lithic Dystrudepts dan Fluventik Eutrudepts), Famili (Humic Lithic Dystrudepts mix H-Mica, Halloysite, Muscovite Isohypertermik; Humic Lithik eutrudepts mix Smektit Kaolinit Isohypertermik; dan Fluventik Eutrudepts mix H-Mica Halloysite Metahalloysite Isohypertermik).
The research was conducted at three heights in the Ngipiksari village with altitudes 800 m dpl, Argomulyo village (400 m asl), and Village Kalitirto (100 m asl). The purpose of this study is to determine the morphological characteristics of the soils at three different heights in the southern slopes of Merapi Mountain and classify land according to Soil Taxonomy 2010, and to learn about some of the content of mineral soil (primary and secondary minerals). is Pakem district (800 m dpl), district Research areas are in three districts Cangkringan (400 m dpl) and Berbah District (100 m dpl). The observed parameters of soil physical properties (texture, structure, consistency and volume weight), while the analysis of soil chemical properties (pH, organic C, C/N ratio, Cation Exchange Capacity (KPK) , Alkali Saturation (KB), N-total, Ca, Mg, Na, K , available P, total-P, Si, Fe, and Al). Observations and soil sampling conducted on all three profiles based on the altitude where the manufacture of the soil profile. Alkali Saturation (28.38 to 127.46%), Si (0.2 % Based on the results of laboratory analysis, there are some physical properties of the heavy volume range (0.78 g/cm3- 1.36 g/cm3), clay ranges (2.37% - 22.7%), dust ranges (10.2% - 30.62%) and sand ranges (57.92% - 86.41%). Chemical properties of soil are: pH H2O (6.05 to 7.05), pH KCl (5 to 5.99), NaF pH (9.43 to 11.51), N-total (0.02 to 0.79 ), Corganic (0.16% - 3.96%), C / N ratio (0.48 to 47.50), available P (7.11 ppm - 184.11 ppm), P-total ( 83.46 to 548.50 mg P2O5/100g), Cation Exchange Capacity (4.26 to 23.26 cmol (+) / kg), - 2.34%), Fe (0.54% - 2.16), Al (0.41% - 3.34%). The results showed that for soil physical properties of the three research profile is almost the same soil texture ranged from Pasiran, loam and sand Pasiran geluhan, where the sand content tended to decline with decreasing altitude. The content of Clay and Silt fraction increases with decreasing altitude. Furthermore, the results of laboratory analysis; C-Organic, C / N ratio, and NaF pH tends to decrease with the increase in container lands of the third altitude. Soil pH (pH H2O) tends to increase with decreasing altitude from sealevels. The third type of soils at the observation site can be classification in the Order (Inceptisol), Sub Order (Udepts), Great Group (Dystrudepts and Eutrudepts), Sub Group (Humic Lithic Dystrudepts and Fluventik Eutrudepts), Family (Humic Lithic Dystrudepts mix H-Mica, Halloysite , Muscovite Isohypertermik; Humic Lithik eutrudepts Isohypertermik kaolinite smectite mixed; and Fluventik Eutrudepts mix H-Mica Halloysite Metahalloysite Isohypertermik).
Kata Kunci : Abu Volkan, Ketinggian, Gunung Merapi.