Strategi Keberlangsungan Hidup Pedagang Pasar Terapung Muara Kuin (Kasus di Kelurahan Alalak Selatan Keacatan Banjarmasin Utara Kota Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan)
El Kari Panannangan, Prof. Dr. R. Rijanta, M.Sc,
2011 | Tesis | S2 KependudukanPenelitian ini bertujuan untuk mengungkap variasi strategi yang diterapkan oleh para pedagang pasar terapung Muara Kuin, dalam memenuhi kebutuhan hidupnya dan menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi pilihan srategi keberlangsungan hidup para pedagang pasar terapung Muara kuin. Metode yang digunakan adalah metode penelitian survai, dan dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif melalui tabulasi silang, dengan lokasi penelitian pasar terapung Muara Kuin Kelurahan Alalak Selatan Kecamatan Banjarmasin Utara Kota Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan. Populasi pedagang pasar terapung Muara Kuin diambil secara keseluruhan dengan jumlah populasi sebanyak 51 responden. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa: (1) strategi yang masih digunakan oleh pedagang pasar terapung Muara Kuin adalah strategi survival sebanyak 47 %, kemudian strategi konsolidasi sebanyak 51 %, dan strategi akumulasi sebanyak 2 %. (2) faktor-faktor yang mempengaruhi strategi keberlangsungan hidup berupa waktu bekerja; ; adaptasi; modal alam; intitusional; total pendapatan per bulan dan tingkat konsumsi pangan dan non pangan; jenis kelamin, umur, lamanya menempuh pendidikan, juga keamanan lingkungan yang dilihat dari tempat menabung. Dalam menjalankan aktivitas strategi keberlangsungan hidup para pedagang pasar terapung Muara Kuin perlu mengembangkan setiap kegiatan melalui setiap modal yang mendukung strategi keberlangsungan hidup yang dimiliki oleh pedagang disetiap jenis strategi, dan bagi pemerintah semustinya memperbaiki koordinasi untuk melindungi dan mendukung kegiatan para pedagang tradisional khususnya pedagang pasar terapung Muara Kuin dan juga melindungi kebudayaan pasar terapung. Bantuan dari pemerintah kepada pedagang pasar terapung Muara Kuin semestinya dibedakan atas dasar tipe strateginya. Pedagang pasar terapung Muara Kuin pada jenis strategi survival diberikan bantuan yang sifatnya membangun perekonomian rumah tangga, kemudian pedagang pasar terapung Muara Kuin pada jenis strategi konsolidasi diberikan bantuan yang sifatnya mengembangkan ekonomi rumah tangga, selanjutnya Pedagang pasar terapung Muara Kuin pada jenis strategi akumulasi diberikan bantuan yang sifatnya melindungi perekonomian rumah tangga.
This research objectives are (1) to discover the variety of strategies used by the traders of Muara Kuin floating market in fulfilling their daily needs and (2) to explain the factors affecting their choice of survival strategy. Method used in this research is survey method, which is then analyzed quantitatively and qualitatively using cross tabulation, the research location is at the floating market of Muara Kuin, South Alalak Village, North Banjarmasin Subdistrict, Banjarmasin City, South Borneo Province. The population of trader in the floating market of Muara Kuin is entirely surveyed with a total of 51 respondents. The research results show that: (1) strategies used by the traders of floating market at Muara Kuin is survival strategy by 47 % of respondents, consolidation strategy by 51 %, and accumulation strategy by 2 %. (2) factors affecting the survival strategy includes working time ; adaptation ; natural and intitutional capital; total monthly income and food and non-food consumption rate; gender, age, education period length, and also environmental security, which is assessed from the saving place. In running the activity of survival strategy, the traders of floating market in Muara Kuin need to develop every activity by using every available resources which could support the respective survival strategy, and the government should improve the coordination to protect and support the activity of traditional traders, especially the traders of floating market at Muara Kuin and also protect the culture of floating market. The governments help to the traders of floating market at Muara Kuin should be differentiated based on the type of strategy. The traders of Muara Kuin floating market which use survival strategy should be given an aid which help them build their household economy, then the traders with consolidation strategy given an aid which help them developing their household economy, and the traders with accumulation strategy is given aid which protect the household economy.
Kata Kunci : Strategi keberlansungan hidup, pasar terapung, pedagang