Laporkan Masalah

ETNOGRAFI PEMIRSA TELEVISI DI YOGYAKARTA : KISAH DUA KELUARGA

RENY TRIWARDANI, Dr. Nicolaas Warouw

2011 | Tesis | S2 Kajian Budaya dan Media

Tesis ini menjelaskan hasil studi yang menyelidiki rutinitas menonton televisi menurut pengalaman dua keluarga di Yogyakarta dan bagaimana aspekaspek kontekstual terlibat yang dinegosiasikan di dalam interaksi bermedia yang berlangsung sehari-hari. Tesis ini tidak bermaksud mengukur dan mencari dampak tertentu dari penggunaan media pada keluarga informan, tetapi hanya memberikan deskripsi dari menonton televisi sebagai praktik budaya. Studi ini juga dilakukan sebagai kontra argumen dari tradisi penelitian efek media tentang kepemirsaan yang pasif. Untuk tujuan tersebut maka tesis ini menggunakan metode etnografi pemirsa yang tidak saja melibatkan peneliti dalam keseharian keluarga informan tetapi juga melakukan wawancara untuk melengkapi pengetahuan peneliti tentang dinamika perilaku menonton pada keluarga. Dari studi etnografi pemirsa yang dilakukan, ditemukan bahwa keluarga memperlihatkan perilaku menonton televisi yang tidak monoton dan pasif. Informan tidak benar-benar memberikan perhatian sepenuhnya di dalam menonton televisi. Menonton hanyalah salah satu praktik budaya yang berlangsung dan bukan satu-satunya dalam keseharian mereka. Dengan menelisik pengalaman menonton informan dalam dua keluarga, di dalam penggunaan media televisi dan tanggapan informan terhadap tayangan televisi, studi ini menunjukkan aspek-aspek kontekstual terlibat yang dinegosiasikan sebagai sumber daya kultural di dalam memahami televisi.

This thesis describes the results of studies that investigated the television watching activities according to the experiences of two families in Yogyakarta and how contextual aspects which were involved to negotiate in the interaction of daily media. This thesis does not intend to measure and find out a specific effect of media usage on family informants, but it merely gives a description of watching television as a cultural practice. The study was also conducted as a counter-argument from the tradition of media effects research on passive audience. For this purpose, the researcher used ethnographic methods which not only involve researcher in family informants’ daily but also conduct interviews to complete the knowledge of researchers about the dynamics of watching behavior in the family. Based on the ethnographic studies which were done, it was found that watching behavior in the family is not monotonous and passive. They do not really give full attention to watch television. Watching television is only one of the existence cultural practices and not the only practices in their daily life. By understanding watching television experiences in these families, based on the usage of television media and the responses of informants toward the television, this study showed the contextual aspects which were involved to negotiate as a cultural resource in understanding of television.

Kata Kunci : menonton televisi, etnografi pemirsa, aspek-aspek kontekstual terlibat, kehidupan sehari-hari.


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.