ANALISIS STRATEGI BERSAING IM3 INDOSAT UNTUK MENJADI KARTU GSM PILIHAN PELANGGAN
Paulus Garth Sagala, Dr. Agus Setiawan, M.Soc.Sc
2012 | Tesis | S2 Magister ManajemenPerkembangan industri telekomunikasi di Indonesia saat ini bertumbuh dengan pesat. pertumbuhan ini dipengaruhi berbagai aspek dan menimbulkan persaingan kompetitif diantara para provider yang ada di Indonesia. Salah satu kebutuhan pokok masyarakat saat ini adalah telekomunikasi. Secara garis besar teknologi telekomunikasi dapat dibedakan dalam dua kelompok, yaitu: komunikasi data (internet) dan komunikasi suara (telepon selular). Meningkatnya jumlah pelanggan telepon selular tidak lepas dari bertambahnya jumlah pelanggan dari berbagai kalangan yang sebelumnya tidak menggunakan teknologi ini. Strategi yang digunakan IM3 berbeda dari perusahaan operator selular lainnya, yaitu membuat produk yang mempunyai beberapa layanan sekaligus dengan menembak segmen pasar yang ditargetkan pada usia muda antara 14-34 tahun atau para pengguna selular pemula. Strategi perusaahaan adalah bagaimana perusahaan menentukan cara untuk meraih posisi pasar, melakukan kegiatan operasi perusahaan, menarik dan memuaskan konsumen, bersaing dengan sukses serta mencapai tujuan perusahaan. Evaluasi tentang strategi yang telah dijalankan adalah dalam rangka untuk melakukan analisis apakah strategi lama perlu dijalankan atau diganti atau diperbaiki terhadap pencapaian tujuan yang dikehendaki. Lingkungan eksternal adalah lingkungan yang berada di luar perusahaan, lingkungan makro dalam hal ini terkait dalam lingkungan ekonomi, iklim politik, perubahan teknologi, sosial budaya, lingkungan demografi yang di luar kendali perusahaan dan sangat berpengaruh terhadap kinerja perusahaan. Dengan adanya liberalisasi telekomunikasi maka diantara para penyelenggara telekomunikasi akan terjadi persaingan dalam menyelenggarakan layanan dan tarif telekomunikasi yang ditawarkan akan menjadi kompetitif sehingga masyarakat diberi kebebasan unutk menentukan pilihannya dalam melakukan telekomunikasi. Analisis lingkungan internal digunakan untuk mengidentifikasi dan menganalisis kondisi internal perusahaan untuk mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan perusahaan. PT. INDOSAT berusaha selalu inovatif dalam menciptakan produk dan promosi baru, dengan melihat lebih jeli bagaimanan keinginan pelanggan serta konsisten menjaga positioning brand-brand produk selular, khususnya produk IM3. Jumlah pelanggan IM3 dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. Saat ini Indosat telah menjadi perusahaan terbesar nomor 2 di Indonesia dalam pencapaian jumlah pelanggan.
The development of telecommunication industry in Indonesia is growing rapidly. This growth is influenced by many aspects and create a competitive rivalry among existing providers in Indonesia. One of the basic needs of society today is telecommunications. Broadly speaking telecommunications technology can be divided into two groups, namely: data communications (internet) and voice communications (mobile phone). The increasing number of mobile phone subscribers can not be separated from the growing number of customers from various circles who previously did not use this technology. The strategy used by IM3 different from another service provider company, which makes a product that has multiple services at once by targeting market segments at a young age between 14-34 years of age or novice mobile users. Indosat’s strategy is determine how to achieve market position, company’s operating activities, attract and satisfy customers, compete successfully and achieve company goals. The evaluation of strategies that have been carried out is in order to analyze whether the old strategy needs to be run or be replaced or repaired to the achievement of the desired destination. The external environment is the environment outside the firm, the macro environment in this case related to the economic environment, political climate, technological change, social cultural, demographic environment, beyond the control of the company and it is very influential on firm performance. With the liberalization of telecommunications among the operators, will create competition in delivering the services and tariffs offered so that people given the freedom of choice. Internal environment analysis is used to identify and analyze the condition of the company and identifying strengths and weaknesses of the company. PT. INDOSAT try to innovate in creating new products and promotions, by looking more observant in keeping the customer needs and cellular products brands positioning, particularly IM3 products. The IM3 customers has increased from year to year. Currently, Indosat has become the biggest number 2 company in Indonesia in achieving the number of subscribers.
Kata Kunci : segmentasi, diferensiasi, inovasi, industri, analisis lingkungan eksternal, lingkungan internal.