Laporkan Masalah

ANALISIS KINERJA REKSADANA SAHAM Studi Kasus Reksadana Trim Syariah Saham

Didik Siswonagoro, Erni Ekawati, Dr., M.B.A.

2011 | Tesis | S2 Magister Manajemen

TRIM Syariah Saham dengan total Net Asset Value Rp143,83 trillion of (Agustus 2010) Merupakan reksa dana saham yang bertujuan mempertahankan investasi awal dan memperoleh pertumbuhan nilai investasi berupa capital gain dan dividen yang optimal dalam jangka panjang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah di pasar modal melalui investasi pada efek bersifat ekuitas yang tercantum dalam daftar efek syariah yang ditetapkan Bapepam dan LK atau pihak lain yang diakui oleh Bapepam dan LK. TRIM Syariah Saham dikelola oleh PT Trimegah Securities Tbk sebagai Manajer Investasi yang memiliki visi menjadi perusahaan efek terkemuka di tingkat nasional dan internasional. PT Trimegah Securities selalu berusaha memberikan produk jasa dan investasi yang memiliki standard internasional. TRIM Syariah Saham memiliki kebijakan dalam investasi sebagai berikut, menginvestasikan 80% sampai dengan 100% pada efek bersifat ekuitas, 0% to 20% pada efek bersifat hutang, serta 0% sampai dengan 20% pada instrumen pasar uang; yang sesuai dengan Prinsip-Prinsip Syariah di Pasar Modal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja produk reksa dana saham TRIM Syariah Saham. Hasil analisis menunjukkan bahwa kinerja reksa dana TRIM Syariah Saham masih jauh dari yang diharapkan yang terlihat dari parameter kinerja reksa dana saham yang rata-rata bernilai negative : Sharpe ratio = - 0,0208, Treynor ratio = - 0,1064 dan Jensen alfa = 0,1946. Selain itu, hasil analisis dengan menggunakan Risk Adjusted Performance Measurement (RAPM) is -0,0842 dengan Value at Risk sebesar 57.919.580 (IDR) for 100 million (IDR) untuk investasi sebesar 100 juta rupiah dengan holding period selama 1 bulan. Kinerja tersebut masih dibawah kinerja reksa dana kompetitor (PNM Ekuitas Syariah).

TRIM Syariah Saham with Rp143,83 trillion of total Net Asset Value (in Agustus 2010) is an equity fund with the main objective to maintain principal investment and to obtain optimum return comprising capital gain and dividend in the long run in line with the Syariah capital market principles, by investing in a list of Syariah-compliant equities approved by Bapepam dan LK, or by other parties approved by Bapepam dan LK. TRIM Syariah Saham has managed by PT Trimegah Securities Tbk as Investment Manager has vision to become a leading national and international security company. PT Trimegah Securities trying to give services and investation product with international standard. TRIM Syariah Saham invest 80% to 100% in equity securities, 0% to 20% in debt securities, as well as 0% to 20% in money market instruments in in line with the Syariah capital market principles. The purpose of this research is to analyze the performance of TRIM Syariah Saham. The result of analysis shows that the performance of TRIM Syariah Saham is unfavorable as the parameters shows in negative result : Sharpe ratio = - 0,0208, Treynor ratio = - 0,1064 dan Jensen alfa = 0,1946. Furthermore, the result of analysis using Risk Adjusted Performance Measurement (RAPM) is - 0,0842 with Value at Risk at 57.919.580 (IDR) for 100 million (IDR) asset and 1 month holding period. This performance is still below performance of other competitors (PNM Ekuitas Syariah).

Kata Kunci : kinerja, reksa dana saham, TRIM Syariah Saham


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.