ALIANSI KEAMANAN CINA-PAKISTAN DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PERIMBANGAN KEKUATAN INDIA-PAKISTAN
EDWARD LESTIAWIDODO NGGUSO, Drs. Muhadi Sugiono, MA.
2011 | Tesis | S2 Ilmu Politik/Hubungan InternasionalPenelitian ini ditujukan untuk menganalisa hubungan saling menguntungkan yang Pakistan bangun dengan Republik Rakyat Cina. Kerjasama tersebut akan terfokus pada aliansi keamanan di antara kedua negara. Aliansi militer dipandang Pakistan sebagai suatu cara untuk menghadapi rival lamanya, India. Pakistan dengan India telah terlibat dalam perang berskala besar maupun kecil; yang di antaranya didasarkan atas konflik perbatasan Jammu dan Kashmir. Kedua belah pihak juga melibatkan kompetisi dalam pencarian senjata berkekuatan nuklir untuk mempertahankan perimbangan di antara mereka sebagai dua negara terbesar di Asia Selatan. Deterrence dan balance of power, serta teori alliance akan menjadi pendekatan neorealist yang digunakan sebagau alat untuk menganalisa fenomena ini. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan data yang diperoleh dari buku teks, jurnal, artikel koran dan online, serta bermacam – macam data bermanfaat yang diperoleh dari internet. Selanjutnya, penelitian ini menemukan bahwa Pakistan menggunakan aliansi kemanan dengan Cina untuk memperoleh tehnologi nuklir yang akan menjadi dasar dalam pengembangan kapabilitas deterrence terkuat, senjata nuklir. Hubungan dengan Cina juga membawa Pakistan pada tingkat pengaruh yang lebih tinggi di wilayah Asia Selatan. Akhirnya, aliansi kemanan tersebut terbukti berperan sebagai aspek terpenting untuk mempertahankan balance of power dengan India.
This research is aimed to analyze the mutual relationship that Pakistan build with the People’s Republic of China. The cooperation will be focused on the security alliance between the two countries. The military alliance is foreseen by Pakistan as the means to face the long known rival, India. Both Pakistan and India has been involved in some major and minor wars; some of which originated from the border conflict of Jammu and Kashmir. Both sides also involve the competition of gaining the nuclear powered weapon to maintain the balance between them as the two largest countries of South Asia. Deterrence and balance of power also the theory of alliance will be the neorealist’s approach used as a tool to analyze this phenomenon. This research uses qualitative method by using data from textbook, journal, newspaper and online articles, as well as many useful data from the internet. Later on, the research discovers that Pakistan uses the security alliance with China to gain the nuclear technology which will be the basic of developing the strongest deterrence capability, nuclear weapon. The relationship with China also brings Pakistan to the higher level of influence in the region of South Asia. Finally, the security alliance indeed acts as the most important aspect to maintain the balance of power with India.
Kata Kunci : deterrence, alliance, balance of power