Optimasi formula tablet lepas lambat natrium ibuprofen, uji antiinflamasi dan uji ulserogenik pada mukosa lambung tikus
HADISOEWIGNYO, Lannie, Promotor Prof. Dr. Achmad Fudholi, DEA.,Apt
2010 | Disertasi | S3 Ilmu FarmasiIbuprofen merupakan obat antiinflamasi, memiliki kelarutan dalam air buruk, tetapi permeabilitasnya dalam saluran cerna baik. Pembentukan garam adalah salah satu metode untuk meningkatkan kelarutan dan kecepatan disolusi ibuprofen. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan optimasi sintesis, uji antiinflamasi dan uji ulserogenik garam natrium ibuprofen serta optimasi formula tablet lepas lambat natrium ibuprofen, kemudian dilakukan uji ketersediaan hayati formula optimum yang terpilih. Garam natrium ibuprofen dibuat dengan cara menambahkan ibuprofen ke dalam larutan NaOH, dioptimasi dengan metode factorial design. Hasil sintesis dikarakterisasi dengan TG/DTA, DSC, spektrofotometer UV-VIS, spektrofotometer IR, difraksi sinar-X, dan SEM. Uji antiinflamasi dilakukan dengan metode carrageenan-induced rat paw oedema dan uji ulserogenik diamati terhadap mukosa lambung tikus. Sediaan tablet lepas lambat dibuat dengan sistem matriks, kemudian diuji ketersediaan hayatinya. Analisis optimasi menggunakan program statistik online Design Expert® Pada optimasi sintesis diperoleh perbandingan mol ibuprofen dan natrium hidroksida 1,05 : 1. Natrium ibuprofen hasil sintesis merupakan bentuk dihidrat , titik leleh 199,9 °C, kelarutan dalam air 367,05 mg/ml, pKa 5,2, dan log P 2,25, memiliki stabilitas yang baik selama penyimpanan, sifat alirnya baik, dan tidak bersifat higroskopis. Data parameter farmakokinetika menunjukkan bahwa natrium ibuprofen hasil sintesis memiliki mula kerja obat yang lebih cepat dan kadar dalam darah yang lebih tinggi dibanding dengan ibuprofen. Hasil uji antiinflamasi dan ulserogenik menunjukkan natrium ibuprofen hasil sintesis memiliki efek antiinflamasi sebanding dengan ibuprofen dengan efek samping yang lebih ringan terhadap mukosa lambung. Formula optimum natrium ibuprofen dengan perbandingan campuran laktosa monohidrat:xanthan gum:locust bean gum dengan perbandingan 0,000 : 0,456 : 0,544 memiliki ketersediaan hayati yang baik dengan mula kerja obat yang cepat dan kadar obat dalam plasma lebih tinggi jika dibandingkan dengan pemberian natrium ibuprofen hasil sintesis tanpa diformulasikan ke dalam bentuk sediaan tablet. 7.1.5.
Ibuprofen is an anti-inflammatory drugs with poor solubility in water but good permeability in the gastrointestinal tract. Salt formation is the one method of increasing solubility and dissolution rate of ibuprofen. The aims of this study were to optimized the synthesis; to study the antiinflammatory effect and the ulcerogenic effect of sodium ibuprofen; to optimize formulation of the sustained release tablet; and to examine the bioavailability of the optimum formula. Sodium salt was made by treating ibuprofen with NaOH solution and the synthesis process was optimized by using factorial design. The product was characterized by TG/DTA, DSC, spectrophotometer UV-VIS, spectrophotometer IR, X-ray diffraction, and SEM. The anti-inflammatory effect was measured using carrageenan-induced rat paw oedema method and the ulcerogenic effect was observed on the rat gastric mucosa. Sustained release tablets were prepared by the matrix system then evaluated for the bioavalability. Optimization analysis using online statistical program Design Expert® 7.1.5. The optimum mole ratio of ibuprofen and sodium hydroxide was 1.05 : 1. The result showed that sodium ibuprofen from the synthesis was in a dihydrate form with a melting point of 199.9 °C. The solubility of the synthetic sodium ibuprofen in water was 367.05 mg/ml, the pKa was 5.2, and the log P was 2.25. This compound had a good stability on storage, showed good flowability and was not hygroscopic. The pharmacokinetic parameter data of sodium ibuprofen synthetic showed faster onset of action and higher blood level compared to those of ibuprofen. The result of anti-inflammatory and ulcerogenic effects showed that the sodium salt had anti-inflammatory effect comparable to ibuprofen with the less ulcer side effects on the gastric mucosa. The optimal formula of sodium ibuprofen using the mixture of lactose monohydrate:xanthan gum:locust bean gum with the ratio 0.000 : 0.456 : 0.544 had sufficient bioavailability, faster onset of action and higher blood level compared to sodium ibuprofen without formulated into a tablet dosage form.
Kata Kunci : Ibuprofen,Natrium ibuprofen,Optimasi,Antiinflamasi,Ulserogenik,Tablet lepas lambat, Key words: ibuprofen, sodium ibuprofen, optimization, anti-inflammatory, ulcerogenic, sustained release tablet