Laporkan Masalah

Struktur vegetasi pada komunitas hutan di cagar Alam Telaga Ranjeng, Pandansari, Kabupaten Brebes Jawa Tengah

HERAWATI, Wiwik, Prof. Dr. Jusup Subagja, M.Sc

2010 | Tesis | S2 Biologi

Penelitian ini dilaksanakan di cagar alam Telagaranjeng. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui keragaman jenis, struktur dan komposisi vegetasi, hubungan antara pola vegetasi dengan faktor lingkungan. Metode yang digunakan adalah metode kuadrat serta metodeordinansi untuk mengetahui hubungan antara pola vegetasi dan faktor lingkungan. Data kemudian dianalisis dengan cluster analisis dan ordinansi non metric MultiDimensional Scaling(MDS). Hasil penelitian didapatkan bahwa di hutan cagar alam Telagaranjeng didapatkan 99 jenis tumbuhan dan 33 suku. Berdasarkan indeks Nilai Penting jenis Lithocarpus sundaicus merupakan jenis yang paling dominan dan hampir ditemukan setiap tegakan. Indeks keragaman (Diversitas) menunjukan keragaman di Telagarenjeng tergolong dalam kategori sedang dengan nilai 1,55 – 3,10. Terdapat 4 tipe struktur tegakan berdasarkan pola penyebaran diameter dengan jumlah individu terbanyak. Perbedaan jumlah pohon yang berukuran kecil dengan pohon berukuran besar menunjukkan perbandingan yang mencolok dan membentuk kurva ” L”. Hal tersebut merupakan ciri khas hutan alam tropis yang selalu dinamis. Hubungan antara pola vegetasi dan faktor lingkungan tidak berpengaruh nyata satu sama lain.

This research was conducted at Telagaranjeng nature reserve. This study aimed to observe the diversity of species, structure and composition of vegetation, and correlation between vegetation patterns and environmental factors. The method used was quadrant and ordination methods for evaluating the correlation between the vegetation patterns and the environmental factors. The data were analyzed with cluster analysis and ordination non metric Multi Dimensional Scaling (MDS). The results showed that Telagaranjeng forest nature reserve had 99 species and 33 families. Based on the important value index, Lithocarpus sundaicus species was the most dominant species and almost found at all stands. Diversity index in at the research location, Telagarenjeng was carachterized within the medium category with value of 1,55 – 3,10. There were 4 stand structural types based on the diameter distribution pattern with the highest number of individuals. The differences between sum of the smallest tree size and the biggest tree size showed that the index was significantly different in comparison and formed the “L” curve. This correlated with the special characters and distinctive features of the dynamic tropical forest. The correlation between the vegetation patterns and the environmental factors in this study showed not related correlation.

Kata Kunci : Keragaman,Struktur tegakan,Cagar alam Telagaranjeng


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.