Pengaruh faktor personality disposisional dan kognitif situasional terhadap niat penggunaan internet
ABDILLAH, Willy, Prof. Dr. Jogiyanto HM, MBA
2008 | Tesis | S2 ManajemenPenelitian ini bertujuan menguji pengaruh faktor kepribadian disposisional dan kognitif situasional dan menguji besaran pengaruh ke dua faktor terhadap niat penggunaan internet. Faktor kepribadian diukur dengan menggunakan variabel openness to experience, conscientiousness, extraversion, agreeableness dan neuroticism. Sedangkan faktor kognitif situasional diukur dengan menggunakan variabel kemudahan penggunaan persepsian (perceived ease of use), kegunaan persepsian (perceived usefulness) dan self-efficacy. Penelitian dilakukan terhadap 350 mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu, termasuk mahasiswa program ekstensi dan program Magister Manajemen. Penyampelan menggunakan prosedur nonprobabilitas dengan menggunakan metode purposive-jugment dan data primer diambil melalui kuesioner dengan format pertanyaan tertutup. Pengujian hipotesis dilakukan menggunakan Partial Least Square dengan bantuan aplikasi perangkat lunak SmartPLS versi 2.0. Hasil penelitian menunjukkan hanya variabel openness to experience yang berpengaruh terhadap niat penggunaan internet pada faktor kepribadian. Sedangkan variabel kegunaan persepsian dan self-efficacy berpengaruh positif terhadap niat penggunaan internet pada faktor kognitif situasiona l. Pengujian perbandingan besaran pengaruh kedua faktor menunjukkan faktor kognitif situasional lebih berpengaruh terhadap niat penggunaan internet dibandingkan faktor kepribadian. Implikasi penelitian secara teoritis membuktikan dan menegaskan bahwa teoriteori keberterimaan dan adopsi teknologi informasi yang sebagian besar berbasis pada kognitif perseptual merupakan teori yang mapan sebagai prediktor adopsi sistem informasi dibandingkan karakteristik yang menetap dalam diri individu. Secara praktis, hasil penelitian memberikan informasi strategis bagi pengelola lembaga pendidikan tinggi bahwa potensi permasalahan resistensi teknologi internet kecil kemungkinan terjadi sepanjang teknologi tersebut memberikan kemanfaatan bagi pemakai dan dibangun keyakinan pemakai melalui serangkaian proses edukasi, sosialisasi dan persuasi.
The objective of this research is to investigate the effect of dispositional personality and situational cognitive factors on the intention to use internet. Personality factors are measured by five variables openness to experience, conscientiousness, extraversion, agreeableness and neuroticism. Meanwhile, situational cognitive factors are measured by perceived ease of use, perceived usefulness and self-efficacy. Survey was conducted to 350 students of Economic Faculty of university of Bengkulu, include extension and Magister Management students program. This research use non-probability sampling procedure which purposive-judgment method. Primary data were gathered using closedquestion form questionnaire. Hypotheses testing were conducted using Partial Least Square with software SmartPLS version 2.0. Result showed that only openness to experience from personality factors was significantly affected on intention to use internet. Meanwhile, perceived usefulness and self-efficacy were positively affected from situational cognitive factors. For comparison testing showed that situational cognitive factors were better predictor than personality factors on the intention to use internet. These results imply theoretically to support for information technology acceptance and adoption theory which dominantly based on perceptual cognitive as robust theory. Practically these results offer strategic information for higher education managers how to manage common problems of information system resistance. Moreover, resistance wouldn’t be come as long as informatio n technology offer benefit for users and there is a set of education, persuasion and training programs.
Kata Kunci : Kepribadiandisposisional,Kogmitif situasional,Keberterimaan teknologi informasi,Sistem informasi,Dispositional Personality, Situational Cognitive, Technology Acceptance and Information System.