Kualitas sumber daya manusia (SDM) aparat komando kewilayahan (KOWIL) dan implikasinya terhadap pelaksanaan tugas pembinaan teritorial (Studi di Kodim 0611/Garut)
DANISWARA, Deden, Prof. Drs. Kasto, MA
2008 | Tesis | S2 Ketahanan NasionalPenelitian ini dilaksanakan di Kodim 0611/Garut. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data dalam menjawab permasalahan yang terkait dengan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Aparat Komando Kewilayahan (Kowil), Upaya-upaya peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Aparat Komando Kewilayahan (Kowil) dan implikasinya terhadap pelaksanaan tugas Pembinaan Teritorial (Binter). Penelitian ini merupakan penelitian survey yang bersifat deskriftif. Populasi penelitian adalah anggota Kodim 0611/Garut, teknik pengambilan sampel menggunakan metode quota sampling dilajutkan dengan metode acak. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, kuesioner, wawancara dan studi kepustakaan. Data diolah dan dianalisis secara kuantitatif dikombinasikan dengan kualitatif. Hasil penelitian memberikan jawaban bahwa aparat Kowil dituntut untuk memiliki kualitas sumber daya manusia yang handal yang dapat mengimbangi dan menyesuaikan dengan perkembangan yang terjadi di masyarakat. Aspek pengetahuan/akademik perlu lebih ditingkatkan, latar belakang pendidikan yang rendah serta kurangnya alokasi pendidikan teritorial menjadi kendala tersendiri bagi pelaksanaan pembinaan teritorial yang lebih baik. Upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia selalu dan secara terus menerus dilakukan, salah satunya adalah melalui pendidikan dan latihan. Pendidikan bagi aparat Kowil dilaksanakan mengacu kepada sistem pembinaan prajurit TNI AD pada umumnya. Latihan pada hakekatnya dilaksanakan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut dan dilaksanakan baik sesuai dengan program maupun non program. Kemampuan aparat Kowil untuk menghadapi perkembangan di masyarakat pada umumnya telah diantisipasi dengan cukup baik dimana pelaksanaan tugas pembinaan teritorial selama ini secara umum telah berjalan sesuai dengan ketentuan walaupun masih perlu adanya peningkatan secara bertahap.
This study was taken in Kodim 0611/Garut. It is purposed to obtain data for solving problem related to Human Resource Quality of Regional Military Command Apparatus (Kowil - Aparat Komando Kewilayahan), efforts taken for improving Human Resource Quality of Regional Military Command Apparatus (Kowil) and its implications towards the implementation of Territorial Management (Binter). This study is a descriptive study using survey. The population used is members of Kodim 0611/Garut. Sampling technique used is quota sampling method continued with random sampling. Data collection is taken through observation, questionnaire, interview, and library research. Data then processed and analyzed quantitatively combined with qualitatively. The result suggests that Kowil apparatus must have a good quality in its human resources which match and equal with the development happened in society. Science/academic aspect must be improved, low educational backgrounds and lack on allocation of territorial education becomes specific problem for the implementation of better territorial management. Efforts taken for improving human resource quality are always and continuously implemented, one of which is through education and training. Education for Kowil apparatus is taken accorded to management system for Army Forces in general. Training is actually taken gradually, step by step, and continuously besides accorded to the program and nonprogram. Many developments within society generally can be well anticipated by the competence of Kowil apparatus where the implementation of territorial management so far had worked accorded to the plan, although there is still gradual improvement needed.
Kata Kunci : Kualitas SDM,Aparat komando kewilayahan,Pembinaan teritorial, Human Resource Quality, Regional Military Command Apparatus, and Territorial Management