Laporkan Masalah

Analisis strategi pemasaran perpajakan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Yogyakarta

ABDILLAH, Koharuddin, Prof.Dr. Muhadjir Darwin

2008 | Tesis | Magister Administrasi Publik

Pemasaran menjadi alat perencanaan yang tepat bagi instansi publik yang ingin memenuhi kebutuhan masyarakat dan memberikan nilai yang sesungguhnya. Instansi publik dapat memanfaatkan pola pikir dan pendekatan pemasaran ke dalam misi, pemecahan masalah, dan hasil keluaran mereka. Penelitian ini didasari atas realitas permasalahan tentang pencapaian indikator kinerja perpajakan yaitu realisasi rencana penerimaan pajak yang tidak tercapai, rendahnya tax ratio, rendahnya tax coverage ratio, dan tuntutan masyarakat yang semakin banyak, sehingga institusi perpajakan perlu melakukan suatu upaya perbaikan yang dirumuskan dalam sebuah strategi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Penelitian ini menggunakan perspektif pemasaran, khususnya strategi bauran pemasaran yang terdiri dari strategi produk, strategi harga, strategi saluran distribusi dan strategi promosi Lokasi penelitian adalah Kantor Pelayanan Pajak Pratama Yogyakarta dengan mempunyai wilayah kerja Kota Yogyakarta. Analisis data yang digunakan adalah analisis SWOT. Analisis ini dimanfaatkan untuk menentukan faktor-faktor strategis dan menemukan isu-isu strategis dalam upaya menyusun strategi pemasaran pelayanan perpajakan. Penelitian ini memberikan rekomendasi tentang strategi pemasaran perpajakan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Yogyakarta. Dalam strategi produk, direkomendasikan untuk mengembangkan program pelayanan perpajakan, melalui pengenalan terhadap wajib pajak dan merumuskan Taxpayers’ Charter. Sedangkan untuk meningkatkan kepercayaan terhadap sistem perpajakan dilakukan dengan program penerapan good corporate governance dan program pusat pengaduan. Untuk strategi harga adalah adanya pembedaan perlakuan terhadap wajib pajak patuh dan wajib pajak tidak patuh, yang dilakukan dalam rangka intensifikasi wajib pajak. Strategi saluran distribusi dapat dilakukan dengan terus mengembangkan pelayanan secara digital dengan mengoptimalkan teknologi informasi yang ada. Sedangkan untuk strategi promosi dapat dilakukan melalui public relation dan program wacana ilmiah untuk mengembangkan komunikasi yang efektif dengan stakeholder. Program kampanye pajak untuk pembangunan dan memperkenalkan pajak ke dalam dunia pendidikan, dilakukan untuk melakukan sosialisasi perpajakan kepada masyarakat.

Marketing became a right planning tool for public sector to fulfill society needs and offering values to citizens. Public sector can adopt marketing mindset and marketing principles into mission, objectives, goals and problem solving. The background of this research are reality problem on performance indicators that are target realization, tax ratio, tax coverage ratio and increasing demand of improving services quality. The objective of this research are to recommend a new marketing strategy. This study used qualitatif methode, which try to find out the comprehensive illustration about marketing strategy. The research was done in Yogyakarta Taxpayer Office with operation area in Yogyakarta City. SWOT analysis used to find out strategic factors, strategic issues, and finally to recommend a new strategy. This researh concludes recommendation a marketing mix strategy in Yogyakarta Taxpayer Office. Product strategy, we suggest to develop tax services programme, i.e., to learn taxpayers profil and formulating a Taxpayers’ Charter. Accomplishment good corporate governance programme and complaint centre programme, formulated to increasing trust of taxation system. Distinction enforcement activity according to the degree of taxpayer compliance, was recommended in price strategy. Distribution channels strategy, we suggest to improving digitalize services and optimalitation of information system. Promotion strategy, we suggest to develop effective communication with stakeholder, i.e., public relation; workshop and taxations’ training; socialization tax for development; and tax go to school/campus.

Kata Kunci : Perencanaan Strategis,Pemasaran Perpajakan,Taxation, Strategic Marketing, SWOT Analysis


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.