Laporkan Masalah

Identifikasi sistem Biometri berdasarkan pola iris mata manusia

MAIMUNAH, Drs. Agus Harjoko, M.Sc.,Ph.D

2006 | Tesis | S2 Ilmu Komputer

Sistem biometri memberikan identifikasi secara otomatis dari individu berdasarkan ciri atau karakteristik unik yang dimiliki setiap individu. Pada saat ini pengenalan iris merupakan teknologi biometri yang relatif baru dengan beberapa keuntungan yang dimilikinya seperti kestabilan dan keamanan . Sistem pengenalan iris terdiri dari proses segmentasi dan ekstraksi ciri. Proses segmentasi dilakukan dengan deteksi tepi Canny dan transformasi Hough yang bertujuan untuk mencari daerah lingkaran iris serta mengurangi pengaruh kelopak mata, bulu mata dan pemantulan cahaya. Daerah iris yang diperoleh kemudian dinormalisasikan dan diekstrak dengan menggunakan transformasi wavelet haar dan disimpan sebagai iris template. Proses pengenalan iris dilakukan dengan menggunakan jarak hamming pada iris template. Dalam penelitian ini digunakan data citra mata keabuan yang diambil dari basis data CASIA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari mata yang sama, sistem pengenalan iris mampu mengenali citra mata dengan tingkat keberhasilan 100% untuk citra query sama dengan citra basis data dan 35.29% untuk citra query berbeda dengan citra basis data. Adanya pemantulan cahaya, jarak dan posisi pengambilan citra, adanya bulu mata, kelopak mata serta posisi bola mata mempengaruhi proses pengenalan iris.

A biometric system provide automatic identification of an individu based on unique features or characteristics possessed by the individu. Iris recognition is a relatively new biometric technology which has great advantages such as stability and security. The iris recognition process consits of segmentation process and feature extraction process. Segmentation process involve Canny edge detection and Hough transform to localize circular iris region, occluding eyelids, eyelashes and reflections. The iris region was then normalised and extracted with Haar wavelet transformation to encode iris pattern as iris template. The Hamming distance is used to measure the similarity between iris template. In this research, database of grayscale eye images from CASIA were used. Research result show that from the same eye, the iris recogniton system can recognize eye image with success rate of 100% for the same query image with image in database and 35.29% for query image difference from image in database. Occluding reflections, distance and position of image acquisition, eyelid, eyelash and position of eyeball influence the iris recognition process.

Kata Kunci : Komputer,Citra Digital,Sistem Biometri,Pengenalan Iris Mata,iris recognition, biometric identification, segmentation, haar wavelet transformation.


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.