Kinerja Proyek Air Bersih dan Penyehatan Lingkungan untuk masyarakat berpenghasilan rendah (WSLIC II) :: Studi kasus Kabupaten Solok
NUSI, Helda, Dr. Yeremias T. Keban
2005 | Tesis | Magister Administrasi PublikFungsi utama suatu pemerintahan adalah memberikan pelayanan publik kepada warganya. Salah satu pelayanan publik yang penting adalah pelayanan kesehatan, dengan salah satu yang penting adalah pelayanan air bersih dan sanitasi, terutama untuk masyarakat berpenghasilan rendah. Proyek WSLIC II yang dibiayai dari bantuan luar negeri, dana APBD dan APBD merupakan bentuk kebijakan pemerintah untuk membantu masyarakat miskin memperolah akses kepada pelayanan air bersih dan sanitasi. Proyek ini bertujuan: perbaikan perilaku hidup sehat, peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat, tersedianya fasilitas air bersih & sanitasi yang memadai, kesinambungan pembangunan partisipatif masyarakat. Agar proyek tersebut berjalan sesuai dengan tujuan, maka perlu dilakukan studi kinerja proyeknya. Untuk menilai kinerja dilakukan dengan indicator ; produktivitas, efisiensi, responsivitas. Dalam peningkatan kinerja juga perlu diketahui faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja proyek WSLIC II, yaitu: partisipasi, kepemimpinan, koordinasi, ketersediaan sumber daya. Untuk menjawab permasalahan penelitian digunakan beberapa konsep teoritis yaitu konsep kinerja, faktor yang mempengaruhi implementasi kebijakan, konsep partisipasi, konsep kepemimpinan, konsep koordinasi. Metode penelitian yang digunakan untuk membahas hal di atas adalah metode deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian di Kabupaten Solok dengan memilih sampel 3 kecamatan. Masing-masing kecamatan dipilih 2 desa, dimana 1 desa merupakan lokasi proyek dan 1 desa lainnya merupakan desa non proyek sebagai pembanding. Pengambilan data dilakukan dengan pengambilan data sekunder melalui pengumpulan data dari dokumen dan laporan proyek WSLIC II Kabupaten Solok, sedangkan pengumpulan data primer dilakukan dengan melakukan wawancara dan pengisian kuesioner dengan responden pada ketiga kecamatan tersebut. Hasil penelitian dengan indikator produktifitas menunjukkan fisik proyek yang dibangun tidak diikuti dengan perubahan perilaku masyarakat di bidang kesehatan. Hal ini ditunjukkan dengan tidak adanya perubahan pola pengambilan air minum penduduk, jamban, perilaku anak usia 15 tahun kebawah tentang kesehatan dan kebersihan. Adanya keinginan partisipasi masyarakat dalam membangun sarana dan prasarana air bersih dan sanitasi. Indikator efisiensi pada penelitian ini ditemukan bahwa di beberapa tempat ternyata masyarakat turut memberikan kontribusi, baik berupa uang tunai, barang dan tenaga. Sedangkan untuk indikator responsivitas ditunjukkan dengan kemampuan manajemen proyek memenuhi kebutuhan masyarakat lokasi proyek, yang ditunjukkan dengan survei kebutuhan masyarakat akan sarana dan prasarana air bersih dan sanitasi. Berdasarkan hasil penelitian penulis memberikan beberapa saran, yaitu : untuk menentukan kelompok sasaran (target group) perlu pendataan yang benar dan jelas dari lapangan, karena itu diperlukan kerjasama antara pengelola proyek dengan pemerintah desa (Nagari). Faktor budaya/kebiasaan masyarakat setempat perlu juga dipertimbangkan untuk menyusun proyek, kegagalan banyak proyek disebabkan oleh konsep proyek yang disusun dari pusat.
A main function of a government is to provide public services for their people. One of the most important public services is health services which includes, as most crucial part, water supply and sanitation for lowincome people. Water supply and sanitation for low income community II Project funded by foreign loan and National budget and local budget is a form of government policy to assist under privileged community to get access to water supply and sanitation. This project aim at the improvement of healthy attitude, the improvement of health services to community, the availability of water supply and sanitation facilities, and the sustainability of community participation in development. In order to reach the project’s goals, a project’s performance study should be done. To assess the performance, the followings indicators are required : productivity,efficiency and responsiveness. To measure the performance improvement, factors that influence the WSLIC II project’s performance need to be acknowledged, they are participation leadership, coordination, resources availability. To answer the research problems, same theoritical concepts are used, they are performance concept, influencing factors to policy implementation concept, participation concept, leadership concept and coordination concept. Research methodology used to discuss the above matter is qualitative descriptive method. The location of the research is Solok regency, with samples in 3 districts. Two sub district/villages in each districts are picked, where one village is the location of the project and the other one is non-project village for comparison purposes. Data collection is done with secondary data collection trough data gathering from the documents and reports of WSLIC II project in Solok regency, while primary data collection is done by conducting interviews and spreading questionnaire with respondents within the three districts. The result of the research with indicator of productivity shows that physical structure built in the project is not followed by the change in people’s behaviors towards health. This is evidenced by no change whatsoever of the pattern in water collection among people, the usage of toilets, and the behavior of children to health and sanitation/cleanliness. There is people’s participation awareness to build water supply facilities and sanitation. Indicator of efficiency in this reseach shows that in some places it turns out that there is people’s contribution in many forms, such as money, good and labor. Meanwhile responsiveness indicator shows that there’s project’s management ability to fulfill the need of the community need of water supply facilities and sanitation. Based on the result of the reseach, the writer comes up with some suggestion, they are : to determine target group, adta collection must be correct and precide from the filed, it requires coopertion between project’s manager and the village government (Nagari). Cultural/local community habitual factor needs to be put into consideration in organizing the project, the failure of many projects is mostly due to the concept of the project is given from the central government.
Kata Kunci : Pelayanan Layanan Publik, Kinerja Proyek WSLIC II, Solok