0,5% > 0,4% > 0,3% 0,2%."> 0,5% > 0,4% > 0,3% 0,2%.">
Laporkan Masalah

PENGARUH KALSIUM KARBONAT TERHADAP ABSORPSI VITAMIN C DALAM USUS KELINCI TERPISAH

Ediati dan Haryanto, Drs. Moelyono Apth.

1978 | Skripsi | Ilmu Farmasi

Telah dilakukan penyelidikan mengenai pengaruh kalsium karbonat terhadap vitamin C dengan menggunakan usus kelinci terpisah. Dalam penyelidikan ini digunakan lima macam formulasi, dengan kadar vit c 1%, dan mengandung CaCO3 0,2%; 0,3%; 0,4%; 0,5% dan 0,625 % dalam larutan Ringer Isotonis. Pada percobaan ini digunakan 30 ekor kelinci jantan de- ngan bobot badan sekitar 1 kg dan dibagi menjadi 5 ke- lompok. Pada tiap kelompok dicobakan satu macam formula si, dan masing-masing formulasi dicobakan pada usus kelinci bagian jejunum sepanjang 10 cm, dengan metoda "Everted Small Intestine Sac". Penetapan kadar Vitamin C dilakukan secara titrimetri, dengan 2,6 dikloro-fenol indofenol. Hasil percobaan dianalisa secara rambang lugas. Dari hasil penyelidikan ternyata bahwa dari kelima macam formulasi yang dicoba, hanya untuk formulasi yang mengandung CaCO3 0,5% dan 0,625% saja yang tak menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan, dalam jum- lah vitamin C yang diabsorpsi. Dengan melihat harga perbandingan konsentrasi mu kosa dan konsentrasi serosa (C/Cs), maka jumlah vitamin C yang diabsorpsi menurun dengan urutan sebagai berikut: formulasi yang mengandung CaCO3 0,625 % > 0,5% > 0,4% > 0,3% 0,2%.

Kata Kunci : KALSIUM KARBONAT, ABSORPSI, VITAMIN C

  1. S1-1978-Ediati_3907__Haryanto_3912-abstract_pdf_Part6.pdf  
  2. S1-1978-Ediati_3907__Haryanto_3912-biblliography_pdf.pdf  
  3. S1-1978-Ediati_3907__Haryanto_3912-tableofcontent_pdf.pdf