Laporkan Masalah

Pemberian cairan kristaloid prabeban untuk mencegah hipotensi setelah induksi propofol

SANTOSA, Budi, dr. IGN. Rai Artika, Sp.An.K

2004 | Tesis | PPDS I Anestesiologi dan Reanimasi

Untuk mengetahui efektivitas pemberian cairan prabeban kristaloid 20 ml/kgBB dalam mencegah hipotensi pada induksi propofol. Desain Randomized controlled clinical trial dengan pembutaan tunggal. Subyek Laki-laki dan perempuan sebanyak 60 orang dengan usia 20-50 tahun, dan berat badan relatif 80-110% status fisik ASA I dan II. Ruang lingkup Penderita yang menjalani pemberdahan elektif dengan anestesi umum di Gedung Bedah Sentral Terpadu RS Dr. Sardjito. Intervensi Subyek dibagi 2 kelompok, masing-masing 30 orang, kelompok A diberikan cairan prabeban kristaloid 20 ml/kgBB 20 menit sebelum induksi propofol dan kelompok B tanpa cairan prabeban. Kecepatan injeksi propofol 1 ml/detik Selama pengamatan pasien bernapas dengan O2 100% lewat sungkup muka. Pengukuran Semua subyek dicatat status hemodinamiknya (tekanan darah, nadi, MAP) segera setelah induksi dan tiap-tiap menit selama 5 menit. Hasil Terdapat perbedaan bermakna p<0,05 tekanan sistolik antar kelompok, pada menit 2-5. Tidak terdapat efek samping pada dua kelompok. Kesimpulan Pemberian cairan kristaloid parbeban 20 ml/kgBB, 20 menit sebelum induksi dapat mencegah hipotensi pada induksi propofol

Objective To know the effectiveness of crystalloid loading 20 ml/kg BW toprvent hypotension caused by induction of propofol. Design Single blind randomized controlled trial. Setting Patients who’s undergoing elective surgery by general anaesthesia in the operating rooms of dr. Sardjito general hospital Yogyakarta. Subject Sixty patients, males and females, aged between 20-50 years old, ASA I-II, relative body weight 80-110%. Intervention The subject were divided into 2 groups, with each group 30 patients. The treatment group/loading group (A) given crystalloid solution 20 ml/kgBW 20 minutes before induction of propofol. The control group (B) given no crystalloid loading. The speed of injection was 1 ml/second. During observation, the patients breath 100% O2 by facemask. Main measurement Sistolic, diastolic, mean arterial pressure, immediate and each minute until 5 minutes. Result Differences of systolic pressure after 2-5 minutes caused by injection of propofol in both groups were statistically significant p<0,05. Conclusion Loading of crystalloid solution 20 ml/kgBW 20 minutes before induction of propofol 2 mg/kgBW can to preven against hypotension.

Kata Kunci : Anestesi,Kristaloid,Hipotensi,Induksi Propofol, propofol, loading, hypotension, crystalloid


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.