Pengaruh Tablet Effervescent Daun Mint (Mentha piperita L.) Sebagai Pembersih Gigi Tiruan Terhadap Kekerasan Basis Resin Akrilik Polimerisasi Panas
Danang Tafyanto, drg. Pramudya Aditama, M.D.Sc., Sp.Pros; Dr. drg. Sri Budi Barunawati, M.Kes., Sp.Pros., Subsp. PKIKG(K)
2025 | Skripsi | PENDIDIKAN DOKTER GIGI
Pasien mengalami kehilangan gigi perlu menggunakan gigi tiruan untuk mengatasi masalah rongga mulut akibat kehilangan gigi. Resin akrilik merupakan bahan basis gigi tiruan yang memiliki sifat mekanis baik, harganya murah, dan estetik. Gigi tiruan rawan menjadi tempat perlekatan mikroorganisme. Daun mint mampu menghambat pertumbuhan bakteri sehingga dapat diformulasikan sebagai zat aktif dalam tablet effervescent. Kandungan fenol daun mint menyebabkan degradasi ikatan monomer dan menurunkan kekerasan resin akrilik. Penelitian ini bertujuan mengkaji pengaruh tablet effervescent daun mint sebagai pembersih gigi tiruan terhadap kekerasan basis resin akrilik polimerisasi panas.
Penelitian menggunakan resin akrilik polimerisasi panas (60 x 10 x 3) mm sebanyak 24 sampel yang terbagi dalam empat kelompok perendaman, yaitu larutan akuades, larutan tablet effervesvent mengandung 1,25% ekstrak daun mint, larutan tablet effervesvent mengandung 2,5% ekstrak daun mint, dan larutan tablet effervescent alkalin peroksida. Kekerasan diuji menggunakan Microhardness Vickers kemudian hasil perhitungan dianalisa menggunakan ANAVA satu jalur.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan bermakna (p<0>effervescent daun mint. Rerata kekerasan resin akrilik polimerisasi panas hasil perendaman akuades sebesar 16,7 VHN, tablet effervescent mengandung 1,25% ekstrak daun mint sebesar 13,6 VHN, tablet effervescent mengandung 2,5% ekstrak daun mint sebesar 16,3 VHN, tablet effervescent alkalin peroksida sebesar 16,4 VHN. Kesimpulan penelitian ini adalah tablet effervescent daun mint sebagai pembersih gigi tiruan berpengaruh menurunkan kekerasan basis resin akrilik polimerisasi panas. Perendaman dalam tablet effervescent mengandung 2,5% ekstrak daun mint menghasilkan penurunan kekerasan paling rendah dan masih dalam rentang standar sehingga tablet effervescent mengandung 2,5% ekstrak daun mint masih dapat direkomendasikan sebagai pembersih gigi tiruan.
Patients with tooth loss need to use dentures to overcome oral cavity problems due to tooth loss. Acrylic resin is a denture base material that has good mechanical properties, low price, and aesthetics. Dentures are prone to becoming a place for microorganisms to attach. Mint leaves are able to inhibit the growth of bacteria so that they can be formulated as an active substance in effervescent tablets. The phenolic content of mint leaves causes the degradation of monomer bonds and lowers the hardness of acrylic resins. This study aims to examine the effect of mint leaf effervescent tablets as denture cleaners on the hardness of the base of heat cured acrylic resin.
The study used 24 samples of heat cured acrylic resin (60 x 10 x 3) mm which were divided into four immersion groups, aquadest solution, effervesvent tablet solution containing 1.25% mint leaf extract, effervesvent tablet solution containing 2.5% mint leaf extract, and effervescent tablet alkaline peroxide solution. The hardness was tested using Microhardness Vickers and then the calculation results were analyzed using one-way ANOVA.
The results showed that there was a significant difference (p<0>
Kata Kunci : Tablet Effervescent, Daun Mint, Pembersih Gigi Tiruan, Kekerasan, Resin Akrilik Polimerisasi Panas, Effervescent Tablets, Mint Leaves, Denture Cleanser, Hardness, Heat Cured Acrylic Resin