Laporkan Masalah

Kajian Terapi Kanker Hati, Dengan Pendekatan Terapi Neutron Cepat, Memanfaatkan PHITS Versi 3.30

DINDA TRI PRAYOGA, Dr. Bambang Murdaka Eka Jati, MS. ; Prof. Ir. Yohannes Sardjono, APU.

2024 | Skripsi | FISIKA

Telah dilakukan penelitian mengenai perhitungan dosis radiasi pada terapi kanker hati dengan terapi neutron cepat. Adapun latar belakang dari penelitian ini adalah tingginya angka kematian yang disebabkan oleh kanker sehingga metode penyembuhannya perlu dikembangkan. Terapi neutron cepat merupakan salah satu modalitas pengobatan kanker yang emnggunakan sinar eksternal. Modalitas ini memiliki kontrol lokal yang baik dalam menghancurkan sel kanker. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan arah dan dosis efektif serta menentukan waktu iradiasi yang efektif. Penelitian ini menggunakan simulasi program Particle and Heavy Ion Transport code System (PHITS) versi 3.30 dengan mendefinisikan geometri dan komponan penyusun jaringan kanker dan organ sekitarnya. Sumber iradiasi yang digunakan adalah siklotron u-120 yang berada di Tomsk Polytechnic University, Rusia. Arah iradiasi divariasikan menjadi tiga yaitu, Anterior Posterior, Posterior Anterior, dan Right Lateral. Hasil penelitian menunjukkan bahwa arah penyinaran AP adalah yang paling efektif karena memberikan dosis total 50 Gy dengan waktu iradiasi yang paling singkat, yaitu  21,6 s dalam satu kali fraksinasi pada jaringan target, GTV. 

Research has been conducted regarding the calculation of radiation dose in liver cancer therapy using fast neutron therapy. The background of this research is the high mortality rate  caused by cancer necessitating of new treatment methods. Fast neutron therapy is a cancer treatment modality that uses external light. This modality has good local control in destroying cancer cells. The aim of this research is to determine the most effective direction and dose of irradiation, as well as teh effective irradioation time. This research uses a simulation of the Particle and Heavy Ion Transport code System (PHITS) version 3.30 program by defining the geometry and components of cancer tissue and surrounding organs. The irradiation source used is the U-120 cyclotron at Tomsk Polythechnic University, Russia. The direction of irradiation was varied into three, namely, Anterior Posterior, Posterior Anterior, and Right Lateral. The research results indicate that the AP irradioation direction is the most effective, delivering a total dose of 50 Gy with the shortest irradiation time of 21,6 s in a single fractionation session to the target tissue, namely GTV. 

Kata Kunci : Kanker hati, terapi neutron cepat, dosis radiasi, PHITS

  1. S1-2024-462102-abstract.pdf  
  2. S1-2024-462102-bibliography.pdf  
  3. S1-2024-462102-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2024-462102-title.pdf