Laporkan Masalah

Frekuensi Defekasi dan Bentuk Feses pada Kucing Sehat

NICHYTA AYU PUTRI NANDAZAZMY, Prof. Dr. drh. Soedarmanto Indarjulianto

2024 | Skripsi | KEDOKTERAN HEWAN

Salah satu perawatan dalam pemeliharaan kucing untuk menunjang kesehatannya adalah dengan memperhatikan keadaan feses. Frekuensi defekasi dan bentuk feses pada kucing dapat digunakan sebagai salah satu dasar penentuan diagnosis. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui frekuensi defekasi dan bentuk feses pada kucing sehat.

Penelitian ini menggunakan 10 kucing sehat secara klinis, berdasarkan kartu registrasi di Klinik Hewan Departemen Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Hewan UGM.  Semua kucing dilakukan observasi frekuensi defekasi serta bentuk fesesnya, dan hasilnya dianalisis secara deskriptif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua kucing (umur 8 tahun, 3 tahun, 2 tahun dan umur 8 bulan) melakukan defekasi 1 kali/hari. Sebanyak 8 dari 10 ekor kucing (umur 8 tahun, 3 tahun dan umur 2 tahun) pada penelitian ini memiliki bentuk feses bersegmen, tegas tetapi tidak keras, dan 2 dari 10 ekor kucing (umur 8 bulan)  memiliki bentuk feses sedikit bersegmen dengan permukaan yang lembut. Disimpulkan bahwa kucing sehat dewasa dengan umur 8 bulan, 2 tahun, 3 tahun, dan 8 tahun melakukan defekasi 1 kali/hari dengan bentuk sedikit bersegmen, tegas tetapi tidak keras dan memiliki permukaan yang lembut. 


One of ways to support a cats health is to constantly monitor its feces. The frequency of defecation and the form of feces in cats can be used as a basis for determining the diagnosis. The aim of this research was to determine the frequency of defecation and the shape of feces macroscopically in healthy cats.

This study used 10 clinically healthy cats, based on medical records at the Veterinary Clinic, Department of Internal Medicine, Faculty of Veterinary Medicine, UGM. All cats were observed for the frequency of defecation and the shape of their feces. The results were analyzed descriptively.

The results of this research showed that all cats (8 years old, 3 years old, 2 years old and 8 months old) defecated once per day. Total of 8 of 10 cats (aged 8 years, 3 years and 2 years) in this research had segmented feces, firm but not hard, and 2 of 10 cats (aged 8 months) had slightly segmented feces with a soft surface. Concluded that healthy adult cats aged 8 months, 2 years, 3 years, and 8 years defecate once per day with a slightly segmented shape, firm but not hard and has a soft surface.


Kata Kunci : bentuk feses, feses, frekuensi defekasi, kucing

  1. S1-2024-456539-abstract.pdf  
  2. S1-2024-456539-bibliography.pdf  
  3. S1-2024-456539-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2024-456539-title.pdf