Laporkan Masalah

Pengaruh Persepsi terhadap Minat Berprofesi sebagai Penyuluh Pertanian pada Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri Bidang Ilmu Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian

Rahma Arum Wulan, Ratih Ineke Wati, S.P., M.Agr., Ph.D. ; Alia Bihrajihant Raya, S.P., M.P., Ph.D.

2024 | Skripsi | PENYULUHAN & KOMUNIKASI PERTANIAN

Penyuluh Pertanian sebagai agents of change memiliki peran penting dalam meningkatkan kapasitas kompetensi kelompok tani untuk mengembangkan usahataninya. Namun saat ini, klasifikasi kelompok tani mayoritas berada pada kelas pemula sehingga menjadi tantangan tersendiri bagi Penyuluh Pertanian, ditambah saat ini rasio ketersediaan Penyuluh Pertanian masih jauh dari rasio yang diamanahkan dalam Undang-Undang sehingga diperlukannya regenerasi Penyuluh Pertanian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mahasiswa Bidang Ilmu Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian terkait profesi Penyuluh Pertanian dan faktor yang memengaruhinya, mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh secara langsung dan tidak langsung serta pengaruh totalnya terhadap minat berprofesi sebagai Penyuluh Pertanian. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Structural Equation Modeling Partial Least Square (SEM-PLS) dengan menggunakan software SmartPLS 4.0. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas mahasiswa Bidang Ilmu Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian memiliki persepsi yang baik terkait profesi Penyuluh Pertanian. Faktor eksternal berpengaruh secara langsung terhadap persepsi terkait profesi Penyuluh Pertanian. Faktor internal dan eksternal berpengaruh secara langsung terhadap minat berprofesi sebagai Penyuluh Pertanian. Hasil analisis menunjukkan bahwa persepsi terkait profesi Penyuluh Pertanian tidak dapat memediasi faktor internal dan faktor eksternal untuk memberikan pengaruh tidak langsung pada minat berprofesi sebagai Penyuluh Pertanian.

The Agricultural Extension workers, as agents of change, play a crucial role in enhancing the competency capacity of farmer groups to develop their agricultural enterprises. However, currently, the majority of farmer groups are classified as beginners, posing a distinct challenge for Agricultural Extension workers. Moreover, the current ratio of available Agricultural Extension workers falls far short of the ratio mandated by the law, necessitating the regeneration of Agricultural Extension workers. This study aims to explore the perceptions of students in the field of Agricultural Extension and Communication Sciences regarding the Agricultural Extension workers profession and the influencing factors. It seeks to identify the direct and indirect factors and their total influence on the interest in pursuing a career as an Agricultural Extension worker. The methodology employed in this research is Structural Equation
Modeling Partial Least Square (SEM-PLS) using SmartPLS 4.0 software. The findings reveal that the majority of students in the field of Agricultural Extension and Communication Sciences hold positive perceptions regarding the Agricultural Extension workers profession. External factors directly influence perceptions regarding the Agricultural Extension worker's profession. Both internal and external factors directly impact the interest in pursuing a career as an Agricultural Extension worker. However, the analysis indicates that the perception regarding the Agricultural Extension workers profession does not mediate the indirect influence of internal and external factors on the interest in pursuing a career as an Agricultural Extension worker.

Kata Kunci : perception, agricultural communication and extension students, career interest, agricultural extension workers, structural equation modeling partial least square

  1. S1-2024-427871-abstract.pdf  
  2. S1-2024-427871-bibliography.pdf  
  3. S1-2024-427871-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2024-427871-title.pdf