Pengaruh Penggunaan Internet terhadap Kewirausahaan di Indonesia
DWI RAHMADI NUR FATHONI, Evi Noor Afifah, Dr., S.E., M.S.E
2023 | Skripsi | S1 ILMU EKONOMI
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan internet terhadap kewirausahaan di Indonesia. Regresi probit digunakan dalam penelitian ini karena variabel dependen berbentuk kategori biner yang menunjukkan keterlibatan sebuah keluarga dalam kegiatan wirausaha. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang bersumber dari Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susesas) pada tahun 2020 dan 2021. Hasil dari penelitian ini menunjukkan penggunaan internet meningkatkan probabilitas kewirausahaan di Indonesia hingga sebesar 7,4 poin persentase dan signifikan secara statistik. Analisis secara lebih lanjut menunjukkan pengaruh internet lebih besar terhadap wirausaha berbasis kebutuhan dan hanya berpengaruh untuk daerah perdesaan di Indonesia. Penelitian ini dapat berimplikasi untuk menambah literatur untuk pengembangan wirausaha di Indonesia untuk dapat bersaing secara global.
This research aims to investigate the impact of internet usage on entrepreneurship in Indonesia. Probit regression is employed in this study as the dependent variable is in binary categorical form, indicating a family's involvement in entrepreneurial activities. The data utilized in this research is secondary data sourced from the National Socioeconomic Survey (Susenas) for the years 2020 and 2021. The findings of this study reveal that internet usage increases the probability of entrepreneurship in Indonesia by up to 7,4 percentage points and is statistically significant. Further analysis demonstrates that the influence of the internet is more pronounced on necessity-driven entrepreneurship and only affects rural areas in Indonesia. This research can contribute to the existing literature on entrepreneurship development in Indonesia, enabling it to compete on a global scale.
Kata Kunci : internet, wirausaha, probit, susenas, Indonesia.