Analisis Pengaruh Tata Kelola Perusahaan, Bunga, dan Biaya Bank Terhadap Kinerja Perbankan: Perbandingan Bank Digital Dengan Bank Konvensional Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) 2020-2022
Tasya Nashrullia Sausan, Syaiful Ali, MIS., Ph.D., Ak., CA.
2023 | Skripsi | AKUNTANSI
Adanya perkembangan teknologi membuat seluruh industri melakukan inovasi pada teknologi sehingga memudahkan seluruh aktivitas manusia, salah satunya pada industri perbankan. Dengan adanya perkembangan teknologi pada industri perbankan juga memunculkan bank digital yang menawarkan berbagai hal yang berbeda pada bank konvensional. Pada penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan pengaruh tata kelola perusahaan, bunga simpanan tabungan, dan biaya administrasi bank pada bank digital dan bank konvesional terhadap kinerja perbankan yaitu return on asset (ROA) dan return on equity (ROE). Penelitian ini menggunakan empat bank digital dan empat bank konvensional yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2020 – 2022 yang termasuk dalam Kelas Bank Modal Inti (KBMI) 1 dan 2. Dengan model regresi linear berganda, penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pengaruh yang signifikan antara bank digital dengan bank konvensional bahwa pada tata kelola perusahaan, bunga simpanan tabungan, dan biaya administrasi bank pada bank digital lebih berpengaruh signifikan terhadap kinerja perbankan yaitu ROA dan ROE dibandingkan bank konvensional. Hal ini menunjukan bahwa pada penelitian ini terdapat perbedaan pengaruh signifikan antara kedua bank sehingga diharapkan dapat menjadi pertimbangan bagi pihak bank untuk dapat memaksimalkan kinerja perbankan melalui ketiga hal yang telah diteliti ini maunpun diluar dari penelitian ini.
The existence of technological developments has made the entire industry innovate in technology so as to facilitate all human activities, one of which is in the banking industry. With the development of technology in the banking industry, digital banks have also emerged which offer a variety of things that are different from conventional banks. This study aims to analyze the differences in the influence of corporate governance, interest on savings deposits, and bank administration costs at digital banks and conventional banks on banking performance, namely return on assets (ROA) and return on equity (ROE). This study uses four digital banks and four conventional banks listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) for the period 2020 – 2022 which are included in the Core Capital Bank Classes (KBMI) 1 and 2. Using a multiple linear regression model, this study shows that there is a significant difference in influence between digital banks and conventional banks in that corporate governance, interest on savings deposits, and bank administration costs in digital banks have a more significant effect on banking performance, namely ROA and ROE compared to banks. conventional. This shows that in this study there is a significant difference in influence between the two banks so that it is expected to be a consideration for the bank to be able to maximize banking performance through the three things that have been studied and outside of this research.
Kata Kunci : Bank digital, bank konvensional, tata kelola perusahaan, bunga simpanan tabungan, biaya administrasi bank, kinerja perbankan, return on asset, return on equity, digital banks, conventional banks, corporate governance, interest on savings deposits, bank ad