ANALISIS PENGARUH BENCANA ALAM TERHADAP PENDAPATAN PERTANIAN RUMAH TANGGA PETANI: STUDI DI INDONESIA
Gofur Siddiq Rino Hadi, Catur Sugiyanto, Prof., Dr., M.A.
2023 | Skripsi | ILMU EKONOMI
Indonesia merupakan negara
yang berada di wilayah Cincin Api Pasifik atau Ring of Fire, yang
menyebabkan rawan dilanda bencana. Pertanian di Indonesia menjadi sektor yang
sangat penting dengan lahan serta hasil dari pertanian yang melimpah. Kehidupan
rumah tangga petani bergantung pada hasil produksi pertanian, yang mana
pendapatan pertanian masih menjadi pendapatan utama bagi rumah tangga petani.
Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis bagaimana pengaruh bencana alam
seperti gempa bumi, erupsi gunung, banjir, kekeringan, puting beliung, dan
tanah longsor memengaruhi pendapatan pertanian. Studi ini menggunakan metode estimasi
fixed effect model (FEM). Data yang digunakan pada penelitian ini
menggunakan survei dari Indonesian Family Life Survey (IFLS) gelombang 4
pada tahun 2007 dan gelombang 5 pada tahun 2014. Hasil temuan penelitian ini
menunjukkan jika bencana alam berupa gempa bumi, erupsi gunung, banjir,
kekeringan, puting beliung, dan tanah longsor memengaruhi pendapatan pertanian
dengan nilai yang negatif. Singkatnya, analisis ini menemukan jika bencana alam
memengaruhi pendapatan pertanian yang mana dapat mengancam penurunan pendapatan
pertanian pada rumah tangga petani.
Indonesia is a country
located in the Circum-Pacific belt or Ring of Fire, which has a great impact on
natural disasters occurrence. Agriculture in Indonesia becomes an important
sector, with vast land and plenty of agricultural products. The households life
of farmers depend on these agricultural products, which become the main source
of their households income. This study conducted to analyze the effect of
natural disasters such as earthquakes, volcanic eruptions, floods, droughts,
tornadoes, and landslides to their income. This study used the fixed effect
model (FEM) estimation method. The surveys from the Indonesian Family Life
Survey (IFLS) 4 in 2007 and 5 in 2014 were used as the data in this study. The
result of this study shows that natural disasters such as earthquakes, volcanic
eruptions, floods, droughts, tornadoes, and landslides has a negative effect on
agricultural income. In short, the study concludes that natural disasters have
an impact on decreasing the household income of farmers.
Kata Kunci : bencana alam, fixed effect, pendapatan pertanian, rumah tangga petani