Praktik Penghindaran Spoiler di Media Sosial (Studi Kasus Penghindaran Spoiler Film Marvel Cinematic Universe oleh Komunitas Jogja Heroes League)
Sarah Widi Ardhani, Irham Nur Anshari, S.I.P., M.A.
2023 | Skripsi | Ilmu Komunikasi
Sebagai bagian dari budaya populer, Marvel Studio mampu menjangkau banyak audiens dari penggemar hingga penonton biasa. Perkembangan media sosial memudahkan para penggemar maupun penonton dalam berdiskusi tentang suatu film. Namun, terdapat keresahan akan adanya spoiler di media sosial bagi orang yang belum menonton. Menggunakan metode studi kasus, penelitian ini berusaha melihat bagaimana praktik penghindaran spoiler film Marvel Cinematic Universe di media sosial. Subjek pada penelitian ini adalah komunitas Jogja Heroes League. Anggota komunitas tersebut pada dasarnya merupakan penggemar superhero. Hasil penelitian ini menemukan ragam motif dan praktik yang dilakukan informan dalam menghindari spoiler di media sosial. Terdapat dua motif penghindaran spoiler yaitu, mempertahankan pengalaman menonton dan mempertahankan penantian terhadap film. Pengalaman menjadi hal yang ingin dipertahankan oleh mayoritas informan saat menonton film. Ragam praktik yang dilakukan informan adalah menonaktifkan media sosial dan membatasi penggunaan media sosial. Ditemukan bahwa penghindaran spoiler dilakukan para informan untuk film-film tertentu seperti film yang disukai atau dinantikan.
As a part of popular culture, Marvel Studio reaches a wide audience from fans to casual audience. The growth of social media makes it easier for fans and viewers to discuss a movie. However, there is concern about spoiler on social media for those who haven't watched. Using a study case method, this study attempts to see how Marvel Cinematic Universe movie spoiler avoidance practices on social media. The subject of this study is Jogja Heroes League community. Members of the community are mainly superhero fans. This study found a variety of motives and practices carried out by participants in avoiding spoiler on social media. There are two motives for spoilers avoidance, maintaining the viewing experience and maintaining anticipation of the film. Experience is what the majority of participants want to maintain when watching movies. Variety of practices carried out by participants are deactivating social media and limiting the use of social media. This study found that participants avoid spoiler for certain movie, such as movies they liked or were looking forward to.
Kata Kunci : penghindaran spoiler, film, marvel cinematic universe, komunitas