Laporkan Masalah

Peran Pemeriksaan Kadar TPP, Albumin, dan Globulin dalam Deteksi Feline Infectious Peritonitis Tipe Nonefusi pada Kucing Pasien Rumah Sakit Hewan Prof. Soeparwi Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada

Aisyah Ramadhani Putri, Dr. drh. Guntari Titik Mulyani, M.P.

2023 | Skripsi | KEDOKTERAN HEWAN

Feline Infectious Peritonitis (FIP) merupakan penyakit fatal pada kucing yang ditandai dengan demam yang persisten, akumulasi efusi eksudatif di rongga tubuh, dan tanda-tanda neurologis ataupun okular. Feline Infectious Peritonitis (FIP) cukup sulit untuk dideteksi karena gejalanya yang menyerupai penyakit infeksius lainnya. Beberapa cara untuk mendiagnosa FIP ialah melalui anamnesa, gejala klinis, pemeriksaan laboratoris yang meliputi rapid test FIP, PCR, serta analisis darah (kimia darah dan whole blood). Penelitian ini bertujuan untuk melihat profil TPP, albumin dan globulin, serta ratio albumin dan globulin sebagai indikator kejadian FIP non-efusi. Penelitian ini menggunakan 9 ekor kucing yang didiagnosis FIP berdasarkan dari pemeriksaan klinis, hematologi, rapid test, dan profil albumin dan globulin. Pemeriksaan dilakukan dengan menggunakan alat blood chemistry analyzer. Hasil penelitian kucing yang positif FIP non-efusi menunjukkan bahwa, 44,4% mengalami kenaikan kadar TPP, 33,3% mengalami penurunan kadar albumin, dan 77,78% mengalami kenaikan kadar globulin. Rasio albumin/globulin pada 77,78% kucing yang terdiagnosa positif FIP non-efusi mengalami penurunan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa presentase kucing penderita FIP non-efusi mengalami kenaikan kadar globulin adalah  77,78?n mengalami penurunan rasio albumin/globulin 77,78%. Rasio albumin/globulin dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk deteksi FIP pada kucing, tetapi dibutuhkan data-data tambahan seperti gejala klinis, uji hematologi, dan rapid test untuk lebih memperteguh diagnosa, serta menghindari adanya positif palsu maupun negatif palsu saat pemeriksaan berlangsung.

Feline Infectious Peritonitis (FIP) is a fatal disease in cats characterized by persistent fever, accumulation of exudative effusions in the body cavities, and neurologic or ocular signs. Feline Infectious Peritonitis (FIP) is quite difficult to detect because its symptoms resemble other infectious diseases. Several ways to diagnose FIP are through anamnesis, clinical symptoms, laboratory tests which include the FIP rapid test, PCR, and blood analysis (blood chemistry and whole blood). This study aims to look at the profile of TPP, albumin and globulin, as well as the ratio of albumin and globulin as an indicator of non-effusion FIP. This study used 9 cats diagnosed with FIP based on clinical examination, hematology, rapid test, and albumin and globulin profiles. Examination was carried out using a blood chemistry analyzer. The results of a non-effusion FIP positive cat study showed that, 44.4% had an increase in TPP levels, 33.3% had a decrease in albumin levels, and 77.78% had an increase in globulin levels. The ratio of albumin/globulin in 77.78% of cats diagnosed positive with non-effusion FIP decreased. Based on the research that has been done, it can be concluded that cats with non-effusion FIP experienced an increase in globulin percentage levels by 77.78% and a decreased in the ratio of albumin/globulin to 77.78%. The albumin/globulin ratio can be used as a way to detect FIP in cats, but additional data is needed such as clinical symptoms, hematological tests, and rapid tests to further confirm the diagnosis, and to avoid false positives or false negatives during the examination.

Kata Kunci : FIP, tipe non-efusi, TPP, albumin, globulin, FIP, non-effusion type, TPP, albumin, globulin

  1. S1-2023-439024-abstract.pdf  
  2. S1-2023-439024-bibliography.pdf  
  3. S1-2023-439024-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2023-439024-title.pdf