PERAN PEMERIKSAAN KADAR TPP, ALBUMIN, DAN GLOBULIN DALAM DETEKSI FELINE INFECTIOUS PERITONITIS TIPE EFUSI PADA KUCING PASIEN RUMAH SAKIT HEWAN PROFESOR SOEPARWI FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN UNIVERSITAS GADJAH MADA
Christy Grace Utami, Dr. drh Guntari Titik Mulyani, M.P.
2023 | Skripsi | KEDOKTERAN HEWAN
Feline Infectious Peritonitis (FIP) adalah salah satu penyakit viral yang dapat menginfeksi baik kucing domestik maupun kucing liar dengan tingkat kematian yang tinggi. Terbatasnya fasilitas laboratorium, gejala klinis tidak spesifik, abnormalitas hematologi dan kimia darah tidak patognomonik, serta belum tersedianya metode laboratorium sederhana menjadi tantangan di lapangan untuk meneguhkan diganosa FIP. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran TPP, albumin, dan globulin serta rasio albumin dan globulin sebagai indikator kejadian FIP tipe efusi pada kucing.
Pada penelitian ini terdapat dua kelompok kucing yang berasal dari pasien RSH Prof. Soeparwi, FKH UGM. Kelompok A terdiri dari 3 ekor kucing merupakan kucing sehat berdasarkan hasil pemeriksaan klinis, hematologi, serta uji rapid antibodi FIP dan kelompok B yang terdiri dari 5 ekor kucing terdiagnosis FIP tipe efusi berdasarkan pemeriksaan klinis, hematologi, uji rivalta, atau uji rapid antibodi FIP. Kedua kelompok kucing tersebut selanjutnya dilakukan pengambilan darah untuk pemeriksaan kimia darah meliputi total protein plasma, albumin, globulin, dan rasio albumin/globulin.
Profil kimia darah kucing terdiagnosis FIP tipe efusi mengalami hipoproteinemia 20%, hipoalbuminemia 40%, hiperproteinemia 60%, hiperglobulinemia 60%, dan 100% mengalami penurunan rasio albumin/globulin dengan nilai < 0>
Feline Infectious Peritonitis (FIP) is a viral disease that can infect both domestic and wild cats with a high mortality rate. Limited laboratory facilities, non-spesific clinical signs, lack of pathognomonic hematological and biochemistry abnormalities, and the unavailability of simple laboratory methods become the challenges in the field to confirm the diagnosis of FIP. The aim of this study is to determine the role of TPP, albumin, globulin, and the ratio of albumin and globulin as an indicator of the occurrence of effusive FIP in cats.
In this study, there are two groups of cats originating from patiens Animal Hospital Prof. Soeparwi, Faculty of Veterinary Medicine UGM. Group A consisted of 3 cats which were healthy cats based on the results of clinical examination, hematology, and rapid FIP antibody test. Group B consisted of 5 cats diagnosed with effusive FIP based on clinical examination, hematology, rivalta test, or rapid FIP antibody test. The blood sampling was taken from the two groups of cats for biochemistry examination including total plasma protein, albumin, globulin, and albumin/globulin ratio.
The biochemistry profile of cats diagnosed with effusive FIP had 20% hypoproteinemia, 40% hypoalbuminemia, 60% hyperproteinemia, 60% hyperglobulinemia, and 100% had a decrease albumin/globulin ratio with a value < 0>
Kata Kunci : FIP, efusi, TPP, albumin, globulin