Laporkan Masalah

SYSTEMATIC REVIEW HUBUNGAN FAKTOR LINGKUNGAN DENGAN KEJADIAN LEPTOSPIROSIS DI ASIA TENGGARA

Bella Dwisiswanarum, Dr. drh. Sitti Rahmah Umniyati, SU; dr. Hayu Qaimumanazalla, MPH

2023 | Tesis | S2 Ilmu Kesehatan Masyarakat

Latar Belakang: Asia Tenggara merupakan wilayah endemis leptospirosis dengan perkiraan insiden kasus tertinggi. Terdapat jumlah kasus leptospirosis yang dilaporkan di beberapa negara Asia Tenggara yaitu Thailand sebanyak 41.089 kasus, Malaysia sebanyak 4.365 kasus, Philippines sebanyak 2.794 kasus, Indonesia sebanyak 1.170 kasus, Timor Leste sebanyak 920 kasus, Brunei Darussalam sebanyak 565 kasus, Singapore sebanyak 165 kasus, dan Vietnam kurang dari 20 kasus. Leptospirosis disebabkan oleh bakteri leptospira pathogenic yang disebarkan melalui urine tikus kepada manusia. Peningkatan kasus leptospirosis disebabkan salah satunya dari faktor lingkungan dan kasus leptospirosis banyak dilaporkan pada saat musim hujan.

Tujuan: Memperoleh gambaran hubungan faktor lingkungan dengan kejadian leptospirosis di Asia Tenggara.

Metode: Melakukan pencarian artikel yang berhubungan dengan kejadian leptospirosis di BioMed Central, Google Scholar, ProQuest, PubMed, dan Scopus. Pencarian artikel dilakukan pada 01 Februari- 31 Maret 2023.

Hasil: Hasil pencarian ditemukan 2.322 artikel penelitian dan hanya tiga belas artikel yang sesuai dengan kriteria penelitian. Dua artikel membahas hubungan antara kondisi selokan dengan kejadian leptospirosis, satu artikel membahas hubungan antara keberadaan tempat sampah dengan kejadian leptospirosis, sembilan artikel membahas keberadaan tikus dengan kejadian leptospirosis, dan satu artikel membahas genangan air dengan kejadian leptospirosis. Penelitian ini memiliki keterbatasan yaitu pada penelitian ini hanya menggunakan bahasa Inggris dalam melakukan pencarian artikel.

Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan antara kondisi selokan dengan kejadian leptospirosis di Thailand dan Indonesia dan terdapat hubungan antara keberadaan tempat sampah, keberadaan tikus, dan genangan air dengan kejadian leptospirosis di Indonesia, Thailand, dan Malaysia.

Background: Southeast Asia is a leptospirosis-endemic region with the highest estimated incidence of cases. The number of leptospirosis cases reported in several Southeast Asian countries, namely Thailand with 41.089 cases, Malaysia with 4.365 cases, Philippines with 2.794 cases, Indonesia with 1.170 cases, Timor Leste with 920 cases, Brunei Darussalam with 565 cases, Singapore with 165 cases, and Vietnam with less than 20 cases. Leptospirosis is caused by a leptospira pathogen that is spread from rats to humans. The increase in leptospirosis cases is caused by environmental factors and many cases of leptospirosis are reported during the rainy season.

Objective: Obtain an overview of the relationship between environmental factors and the incidence of leptospirosis in Southeast Asia.

Methods: This study searched for articles related to leptospirosis in BioMed Central, Google Scholar, ProQuest, Pubmed, and Scopus. The search for articles was carried out on February 1- March 31, 2023.

Results: The search results found 2.322 research articles and only thirteen articles that matched the research criteria. Two articles discussed the relationship between sewer conditions and the incidence of leptospiroiss, one article discussed the relationship between the presence of trash bins and the incidence of leptospirosis, nine articles discussed the presence of rats and the incidence of leptospirosis, and one article discussed standing water and the incidence of leptospirosis. This study has limitations, namely that it only uses English for searching for articles.

Conclusion: There is no relationship between sewer conditions and the incidence of relationship in Thailand and Indonesia, but there is a relationship between presence of trash bins, the presence of rats, and standing water and the incidence of leptospirosis in Indonesia, Thailand, and Malaysia.

Kata Kunci : kondisi selokan, keberadaan tempat sampah, keberadaan tikus, genangan air, faktor lingkungan, leptospirosis, Asia Tenggara, sewer conditions, trash bins, presence of rats, standing water, environmental factors, leptospirosis, Southeast Asia.

  1. S2-2023-485393-abstract.pdf  
  2. S2-2023-485393-bibliography.pdf  
  3. S2-2023-485393-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2023-485393-title.pdf