Implikasi Teknik Penerjemahan Terhadap Kesepadanan Pragmatik Tindak Tutur Ekspresif Pada Takarir Serial Televisi Netflix: Bridgerton
DWITA DARMAWATI, Dr. Sajarwa, M.Hum.
2023 | Tesis | MAGISTER LINGUISTIKPenelitian ini membahas tentang jenis tindak tutur ekspresif, penerapan teknik penerjemahan dan kesepadanan pragmatik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan teknik penerjemahan pada tindak tutur ekspresif terhadap kesepadan pragmatik. Data berupa tuturan yang mengandung tindak tutur ekspresif dalam takarir Serial TV Bridgerton berbahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Data diperoleh dari episode 1-5 pada musim 1 menggunakan teknik observasi dengan pendekatan kualitatif. Hasil studi menunjukkan tiga temuan: (a) ditemukan 11 jenis tindak tutur ekspresif pada 302 jumlah data, yaitu menyindir, mengkritik, memuji, mengeluh, meminta maaf, berbelasungkawa, berterimakasih, mengucapkan salam, menyalahkan, mengucapkan selamat, dan mengumpat; (b) teknik penerjemahan yang paling banyak digunakan untuk menerjemahkan tuturan adalah teknik kompensasi (26,67%), teknik kompresi linguistik (21,67%), dan teknik padanan lazim (16,94%); (c) penggunaan teknik penerjemahan memengaruhi teks sasaran menjadi sepadan secara pragmatik
This research discusses the types of expressive speech acts, the use of translation techniques, and its pragmatic equivalent. This research aims to analyze the implication of translation techniques used in expressive speech acts on its pragmatic equivalent. Data are in the form of utterances that contain expressive speech act in the English and bahasa Indonesia subtitles of Bridgerton TV Series. Data are collected from episodes 1 to 5 in season 1 using observation techniques with qualitative approaches. The study results show three findings: (a) 11 types of expressive speech acts are found in 302 total data, i.e. satirising, criticising, complimenting, complaining, apologizing, condoling, thanking, greeting, blaming, congratulating, and cursing; (b) the most frequent translation techniques applied in translating the utterances are compensation (26.67%), linguistic compression (21.67%) and established equivalent (16.94%); (c) the use of translation techniques affect the target text to be equivalent pragmatically.
Kata Kunci : translation,expressive speech art,translation techniques,pragmatic equivalent,Bridgerton