Laporkan Masalah

Pengaruh Penyebab Kegagalan Bisnis Persepsian terhadap Pembelajaran dari Kegagalan Bisnis dan Konsekuensinya pada Kinerja Bisnis

MUNJIATI MUNAWAROH, Prof. Nurul Indarti, Sivilekonom, Cand Merc., Ph.D.

2023 | Disertasi | DOKTOR ILMU MANAJEMEN

Kegagalan bisnis banyak dialami oleh UMKM sehingga pengusaha perlu belajar untuk mencegah kegagalan yang sama pada masa depan. Pembelajaran dari kegagalan bisnis membutuhkan identifikasi penyebabnya, tetapi interaksi penyebab dan pembelajaran dari kegagalan bisnis pada penelitian sebelumnya umumnya terjadi di negara maju dan perusahaan besar. Selanjutnya, pembelajaran dari kegagalan bisnis dapat meningkatkan kinerja bisnis. Tipe kegagalan bisnis dapat memoderasi pengaruh pembelajaran dari kegagalan bisnis pada kinerja bisnis, tetapi penelitian sebelumnya belum konklusif. Dengan demikian, disertasi ini bertujuan untuk menguji pengaruh penyebab kegagalan bisnis internal dan eksternal persepsian terhadap pembelajaran dari kegagalan bisnis, menguji pengaruh penyebab kegagalan bisnis internal dan eksternal persepsian terhadap pembelajaran dari kegagalan bisnis dimoderasi oleh tipe kegagalan bisnis, menguji pengaruh pembelajaran dari kegagalan bisnis terhadap kinerja, dan menguji pengaruh pembelajaran dari kegagalan bisnis terhadap kinerja dengan tipe kegagalan sebagai variabel moderator pada konteks UMKM di Indonesia. Disertasi ini menggunakan filosofi positivisme dan menguji teori pembelajaran pengalaman dan teori atribusi secara deduktif. Disertasi ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain eksplanatori. Strategi survei dilakukan dengan teknik penyampelan berdasarkan tujuan tertentu pada 250 pengusaha yang pernah mengalami kegagalan dengan horizon waktu secara potong lintang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan regresi dan regresi moderasi multigrup dengan bantuan WarpPLS. Disertasi ini membuktikan bahwa penyebab kegagalan internal persepsian dapat meningkatkan pembelajaran dari kegagalan bisnis. Pembelajaran dari kegagalan bisnis dapat meningkatkan kinerja dan dimoderasi oleh tipe kegagalan. Berdasarkan analisis regresi subgrup, penelitian ini membuktikan bahwa pembelajaran dari kegagalan bisnis berpengaruh terhadap kinerja ketika terjadi kegagalan besar. Disertasi ini berkontribusi teoretis pada teori atribusi dan teori pembelajaran pengalaman. Secara praktik, disertasi ini berkontribusi pada UMKM dan pengambil kebijakan agar UMKM mengidentifikasikan penyebab kegagalannya dari faktor internal untuk meningkatkan pembelajaran dari kegagalan bisnis sehingga meningkatkan kinerja bisnis. Disertasi ini merangkum emosi, tetapi tidak mengukur seberapa besar emosi akibat kegagalan bisnis. Sementara itu, penyebab kegagalan bisnis dapat memengaruhi emosi yang menentukan pembelajaran. Disertasi ini meneliti tipe kegagalan, tetapi tidak mengukur frekuensi kegagalan. Penelitian yang akan datang dapat mengukur emosi dan frekuensi kegagalan dalam interaksi antara penyebab kegagalan bisnis, pembelajaran dari kegagalan bisnis, dan kinerja bisnis.

Many MSMEs experience business failures, so entrepreneurs need to learn to prevent similar failures in the future. Learning from business failure requires cause identification, but the interaction of causes and learning from business failure in previous studies are mostly done in developed countries and large companies. Moreover, learning from business failures improves performance. The type of failure moderates the effect of learning from business failures to performance, but previous research has not been conclusive. Thus, this dissertation aims to examine the impact of perceived internal and external causes of business failure on learning from business failure and investigate it moderated by the business failure types, and to examine the effect of learning from business failure on performance and investigate it moderated by the business failure types in the Indonesian MSMEs. This dissertation used the positivism philosophy and examined deductive theory development using experiential learning and attribution theories. It employed a quantitative method with an explanatory design. The survey was carried out using purposive sampling on 250 failed entrepreneurs with a cross-sectional time horizon. The data were collected utilizing a questionnaire. The data analysis technique used regression and multigroup moderation regression utilizing WarpPLS. This dissertation proves that the perceived internal causes of failures increased learning from business failures. Learning from business failures improved performance and was moderated by failure types. Based on subgroup regression analysis, this study verifies that learning from major business failures affected performance. This dissertation contributes theoretically to attribution theory and experiential learning theory. Practically, it contributes to MSMEs and policy makers so that MSMEs identify the causes of their failure from internal factors to increase learning from business failures to improve business performance. This dissertation summarizes emotions but does not measure the magnitude of emotions resulting from a business failure. Meanwhile, the causes of business failure may influence the emotions that impact learning. It analyzes failure types but does not quantify failure frequency. Future studies can assess the emotion and failure frequency in the interaction among the causes of business failure, learning from business failure, and business performance.

Kata Kunci : MSMEs, learning from business failure, causes of business failure, business performance, types of business failure, experiential learning theory, attribution theory/UMKM, pembelajaran dari kegagalan bisnis, penyebab kegagalaan bisnis, kinerja bisnis, tipe