Monitoring dan Evaluasi Berbasis Hasil: Pemanfaatan Dana Otonomi Khusus Papua (Studi Kasus: Pengelolaan Dana Otsus di Kabupaten Biak Numfor T.A 2017-2021)
FARADILLAH HASAN, Rusdi Akbar, M.Sc., Ph.D., CMA.
2023 | Tesis | MAGISTER SAINS AKUNTANSISejumlah permasalahan mewarnai proses perjalanan otonomi khusus di papua. Akuntabilitas yang ingin dicapai dari fenomena desentralisasi menjadi problematika khususnya pada proses pengelolaan otonomi. Sehingga fokus dalam penelitian ini akan memuat akuntabilitas yang diperkuat melalui Monitoring dan Evaluasi. Dalam melakukan Monitoring dan evaluasi pemanfaatan dana otonomi, penelitian ini menggunakan studi kasus dari Kabupaten Biak Numfor. Penelitian ini dalam pembahasannya memadukan temuan dilapangan dengan teori monitoring dan evaluasi yang berdasakan pada teori Ten Steps to a Result-Based Monitoring and Evaluation System (Jody Zall & Ray, 2004). Hasil yang ditemukan adalah bahwa pada pemanfaatan dana otonomi khusus di Kabupaten Biak Numfor telah sesuai dengan teori Ten Steps to a Result-Based Monitoring and Evaluation System. Penelitian ini lebih lanjut menemukan bahwa ada faktor budaya, sumber daya manusia dan adanya potensi ketergantungan yang berlebih pada dana otonomi khusus.
A number of problems have colored the course of special autonomy in Papua. The accountability to be achieved from this decentralization phenomenon is problematic, especially in the process of managing special autonomy. Therefore, this research focuses on accountability that is strengthened through monitoring and evaluation. In monitoring and evaluating the use of special autonomy funds, this research uses a case study in Biak Numfor District. In its discussion, this research combines field findings with monitoring and evaluation theory based on the Ten Steps to a Results-Based Monitoring and Evaluation System (Jody Zall & Ray, 2004). The results found were that the utilization of special autonomy funds in Kabupaten Biak Numfor was in accordance with the Ten Steps to a Results-Based Monitoring and Evaluation System theory. Furthermore, this study found cultural factors, human resources and the potential for over-dependence on special autonomy funds.
Kata Kunci : Desentralisasi, Akuntabilitas, Dana Otonomi Khusus, Monitoring dan Evaluasi Berbasis Hasil.