Laporkan Masalah

BABAD SENGKALA SK. 186 PUPUH VII-XIII KOLEKSI PERPUSTAKAAN MUSEUM SONOBUDOYO YOGYAKARTA (SUNTINGAN, TERJEMAHAN, DAN ISI CERITA)

TESYA FEBILLA PRADITASARI, Rudy Wiratama, S.I.P, M.A.

2023 | Skripsi | S1 SASTRA JAWA

Penelitian filologi terhadap naskah Babad SEngkala SK. 186 koleksi Museum Sonobudoyo Yogyakarta ini menyajikan suntingan, terjemahan, dan isi cerita, berfokus pada pupuh VII-XIII. Teks Babad Sengkala SK. 186 ini ditulis menggunakan aksara dan bahasa Jawa dengan metrum tembang macapat. Suntingan teks yang disajikan dalam penelitian ini berupa alih aksara dari aksara Jawa ke aksara Latin dan terjemahan berupa alih bahasa dari bahasa Jawa ke bahasa Indonesia. Suntingan teks disajikan dengan edisi standar, sedangkan metode terjemahan menggunakan metode terjemahan campuran antara terjemahan kata demi kata, literal, dan bebas. Naskah Babad Sengkala SK. 186 umumnya memuat peristiwa sejarah pada masa perpindahan Keraton Kartasura ke Surakarta. Secara khusus pada pupuh VIIXIII, naskah ini memuat peristiwa pemberontakan-pemberontakan yang terjadi di wilayah kerajaan Kartasura pada masa pemerintahan Susuhunan Pakubuwana II.Catatan-catatan yang ada dalam teks Babad Sengkala SK. 186 sangat penting dalam membantu merekonstruksi catatan sejarah terpecahnya dinasti kerajaan Mataram Islam.

This philology research toward Babad Sengkala SK. 186 manuscript, collection of Museum Sonobudoyo Yogyakarta present edition of the text, translation, and story, focused on canto VII-XIII. Babad Sengkala SK. 186 text written in Javanese script and Javanese, with the rhythm of tembang macapat. The edition of text presented in this research is in the form of changing the script, from Javanese script to Latin script. The translation is in the form of translating the language, from Javanese to Bahasa Indonesia. The edition of the text is presented with a standard edition and the translation using mixed translation method, such as word translation, literal, and free translation. Babad Sengkala SK. 186 manuscript, in general, contains historical stories in the period translocation of Keraton Kartasura to Surakarta. In a specific way, in canto VII-XIII, this manuscript contains rebellion stories that happened in the Kartasura dynasty during the reign of Susuhunan Pakubuwana II. Text record in Babad Sengkala SK. 186 is very important to help construct historical record about Mataram Islam dynasty's separation.

Kata Kunci : Babad Sengkala SK. 186, Suntingan Teks dan Terjemahan, Pakubuwana II

  1. S1_2023_413419 _abstract.pdf  
  2. S1_2023_413419 _bibliography.pdf  
  3. S1_2023_413419 _tableofcontent.pdf  
  4. S1_2023_413419 _title.pdf