Partisipasi Masyarakat dalam Manajemen Bencana Alam di Indonesia: Analisis Sistematis dari Tren Penelitian Tahun 2007-2022
ARIEL TEGUH WIBOWO, Dr. Bevaola Kusumasari, S.I.P., M.Si.
2023 | Skripsi | S1 MANAJEMEN DAN KEBIJAKAN PUBLIKBencana alam telah mendorong terciptanya beragam upaya penanggulangan secara efektif melalui manajemen bencana. Hal ini menyebabkan riset terkait manajemen bencana menjadi sangat variatif. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk memetakan tren penelitian manajemen bencana serta mengidentifikasi elemen-elemen yang memengaruhi masyarakat dalam penanggulangan bencana alam di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode systematic literature review (SLR) dengan meninjau literatur terkait topik manajemen bencana secara umum untuk memetakan tren penelitiannya dan secara khusus berfokus pada partisipasi masyarakat untuk mengidentifikasi elemen yang memengaruhi masyarakat dalam penanggulangan bencana melalui database Scopus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penelitian dengan topik manajemen bencana alam di Indonesia mengalami peningkatan. Temuan lain menunjukkan bahwa elemen yang memengaruhi partisipasi masyarakat dalam manajemen bencana yaitu pemberdayaan, pengetahuan, kesadaran, pengalaman, modal sosial, kolaborasi/kerjasama, dan sumberdaya. Untuk penelitian selanjutya, elemen-elemen tersebut dapat menjadi dasar penelitian untuk memperdalam partisipasi masyarakat dalam manajemen bencana serta rekomendasi bagi stakeholders untuk menyusun strategi yang efektif dalam mengelola bencana.
Natural disasters in Indonesia have encouraged various response efforts through effective disaster management. This condition led to the research related to disaster management is very varied. Therefore, this research aims to map disaster management research trends and identify elements that affect the community in natural disaster management in Indonesia. This research uses the systematic literature review (SLR) method by reviewing literature related to disaster management topics to map the research trends and specifically focuses on community participation to identify the elements that affect the community in disaster management through the Scopus database. The results showed that research on natural disaster management in Indonesia has increased. Other findings suggest that the elements influencing community participation in disaster management are empowerment, knowledge, awareness, experience, social capital, collaboration/cooperation, and resources. For further research, these elements can be the basis for research to deepen community participation in disaster management and recommendations for stakeholders to devise effective strategies for managing disasters.
Kata Kunci : community participation, disaster management, mapping, elements, natural disasters.