Laporkan Masalah

Pengaruh Red, Yellow dan Kombinasi Redyellow Injectable Platelet-Rich Fibrin dengan Bone Graft Terhadap Tinggi dan Kepadatan Tulang Alveolar Kajian Radiografis pada Model Periodontitis Kelinci Oryctolagus Cuniculus

NIKEN OLIVIA E, drg. Kwartarini Murdiastuti, Sp.Perio(K)., Ph.D ; Dr. drg. Dahlia Herawati, S.U., Sp.Perio(K)

2022 | Tesis-Spesialis | PERIODONSIA

Bahan cangkok tulang dapat mengisi defek intrabony sekitar 60-70%, sehingga membutuhkan bahan bioaktif untuk meningkatkan kinerja bahan tersebut dalam regenerasi tulang. Injectable platelet-rich fibrin (i-PRF) dapat digunakan sebagai pilihan karena dapat menyediakan leukosit, faktor pertumbuhan, dan sitokin menghasilkan lapisan fraksinasi: yellow i-PRF (lapisan atas) dengan kandungan fibrin yang padat, buffy coat (lapisan tengah), red i-PRF (lapisan bawah) dengan lebih banyak growth factor. Tujuan dari penelitian ini untuk mengevaluasi red, yellow, dan kombinasi redyellow i-PRF dengan bahan cangkok tulang setelah open flap debridement pada regenerasi periodontal. Kelinci jantan 16 ekor diinduksi periodontitis dilakukan dengan teknik ligasi dan injeksi lipopolisakarida (LPS) selama 3 minggu kemudian dibagi menjadi empat kelompok. Darah kelinci 5 ml disentrifugasi 700 rpm, 3 menit. Setiap kelompok menerima aplikasi: 1) Decalcified freeze-dried bone allografts (DFDBA) sebagai kontrol, 2) red i-PRF+DFDBA, 3) yellow i-PRF+DFDBA, 4) redyellow iPRF+DFDBA. Kemudian semua kelinci rontgen pada minggu ke-0, 4, dan 8 untuk melihat tinggi dan kepadatan tulang alveolar. Data dianalisis menggunakan twoway ANOVA yang dilanjutkan dengan uji Post Hoc Least Significant Difference (LSD). Hasil penelitian menunjukkan redyellow i-PRF + DFDBA memiliki nilai tinggi dan kepadatan tulang tertinggi dari semua kelompok pada minggu ke-4 dan ke-8 serta tinggi kepadatan tulang red i-PRF+DFDBA lebih tinggi dari yellow i-PRF dan DFDBA.Kesimpulan penelitian in adalah kombinasi redyellow i-PRF dengan bone graft dapat meningkatkan tinggi dan kepadatan tulang dibandingkan kelompok lainnya.

Bone graft material can fill intrabony defects about 60-70%, need a bioactive material to improve the performance of the material in bone regeneration. Injectable platelet-rich fibrin (i-PRF) can be used as an option because provide leukocytes, growth factors, and cytokines with low centrifugation and fast time results layers of i-PRF fractionation: yellow i-PRF (upper layer) with dense fibrin content, red i-PRF (lower layer) with more growth factors. The aim of this study to evaluate combination red, yellow and redyellow i-PRF with bone graft after open flap debridement on periodontal regeneration. Sixteen male rabbits were induced by periodontitis was performed by ligation technique and lipopolysaccharide injection (LPS) for 3 weeks and then randomly divided into four groups. Rabbit's blood as much as 5 ml were centrifuged at 700 rpm, 3 minutes. Each group received an application: 1) Decalcified freezedried bone allografts (DFDBA) as a control, 2) red i-PRF+DFDBA, 3) yellow iPRF+DFDBA, 4) redyellow i-PRF+DFDBA. Then all rabbits underwent X-rays at week-0, 4, and 8 to see height and density of the alveolar bone. Data were analyzed using two-way ANOVA followed by Post Hoc examination (p<005). The results showed combination redyellow i-PRF + DFDBA had highest bone height and bone density value of all groups at 4th and 8th week and red i-PRF + bonegraft had bone height and bone density more highest than yellow i-PRF and DFDBA. Conclusion of this research combination redyellow i-PRF with bone graft can improve bone height and density than other group.

Kata Kunci : injectable platelet rich fibrin, bone graft, periodontal regeneration

  1. S2-2022-472932-abstract.pdf  
  2. S2-2022-472932-bibliography.pdf  
  3. S2-2022-472932-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2022-472932-title.pdf  
  5. SPESIALIS-2022-472932-abstract.pdf  
  6. SPESIALIS-2022-472932-bibliography.pdf  
  7. SPESIALIS-2022-472932-tableofcontent.pdf  
  8. SPESIALIS-2022-472932-title.pdf