Laporkan Masalah

Abortus Provocatus Pada Korban Pemerkosaan Perspektif Utilitarianisme Peter Singer

FADHLY DH SIBARANI, Dr. Hastanti Widy Nugroho

2022 | Skripsi | S1 FILSAFAT

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tindakan dan pengambilan keputusan aborsi oleh korban pemerkosaan yang dengan menggunakan Etika Utilitarianisme Peter Singer. Permasalahan yang diangkat adalah mengenai praktik aborsi yang dilakukan korban pemerkosaan yang menghasilkan dampak dilema moral kepada seorang korban pemerkosaan yang akan melakukan aborsi. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk (1) menjelaskan permasalahan berupa dilema yang terjadi dalam praktik aborsi pada korban pemerkosaan, (2) menjelaskan konsep etika utilitarianisme Peter Singer sekaligus prinsip equal consideration of interest Peter Singer dalam melihat kasus aborsi, (3) menjelaskan bagaimana prinsip pertimbangan kepentingan yang seimbang menjawab dilema moral yang terjadi pada praktik aborsi yang dilakukan korban pemerkosaan.Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan model penelitian sistematis-reflektif, dengan metode hermeneutika filosofis. Unsur metodis yang digunakan dalam penelitian adalah deskriptif-interpretatif, kohernintern, holistika, dan refleksi. Hasil penelitian ini adalah bahwa dilema moral dalam praktik aborsi yang dilakukan oleh perempuan korban pemerkosaan, memiliki jalan keluar etis dengan menerapkan prinsip equal consideration of interest Peter Singer tentang pengambilan keputusan berdasarkan pada pemberian pertimbangan yang seimbang terhadap setiap bentuk preferensi yang dimiliki siapa pun. Keputusan untuk melakukan aborsi bukanlah suatu keputusan yang tidak bermoral karena usaha untuk memberikan pertimbangan kepada seorang janin adalah suatu hal yang mustahil, dikarenakan janin tidak memiliki kesadaran untuk memiliki preferensi yang bersifat well-informed. Hal ini yang membuat pada kasus apa pun aborsi adalah suatu hal yang benar selama seorang ibu memiliki preferensi untuk melakukan praktik tersebut.

This study aims to analyze action and decision making by rape victims who are in a moral dilemma situation by using Peter Singer Ethics of Utilitarianism. The issue raised is about the practice of abortion performed by rape victims which shown a moral dilemma impact on a rape victim who is about to have an abortion. Therefore, this study aims to (1) explain the problems in the form of dilemmas that occur in the practice of abortion in rape victims, (2) explain peter singer's concept of utilitarianism ethics as well as the principle of equal consideration of interest Peter Singer in looking at abortion cases, (3) explain how the principle of equal consideration of interest answers the moral dilemma that occurs in the practice of abortion carried out by rape victims. This research is a qualitative research using a reflective-systematic method, with the method of philosophical hermeneutics. The methodical elements used in the research are descriptive-interpretative, cohern-internal, holistic, and reflection. The results of this study prove that the moral dilemma in the practice of abortion performed by women victims of rape, has an ethical solution by applying Peter Singer's principle of equal consideration of interest about making decision that based on giving balanced consideration to every form of preference that anyone has. The decision to have an abortion is not an immoral thing because attempting to give consideration to a fetus is impossible, because the fetus does not have the preference to create well-informed preferences. This is what makes in any case abortion is the right thing, as long as a mother has a preference for the practice

Kata Kunci : Pemerkosaan, Utilitarianisme, Dilema, Preferensi, Equal Consideration of Interest, Singer.