Laporkan Masalah

IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR YANG BERPERAN DALAM MEMBANGUN KEPERCAYAAN PUBLIK UNTUK BERINVESTASI DI PLATFORM EQUITY CROWDFUNDING

NUR WULANDARI, Hargo Utomo, Dr., M.B.A.

2022 | Tesis | MAGISTER AKUNTANSI

INTISARI Equity crowdfunding (ECF) merupakan salah satu platform online yang dapat digunakan untuk mengatasi salah satu permasalahan UMKM yaitu pembiyaan. Platform ECF memiliki banyak risiko, akan tetapi risiko-risiko tersebut tidak mempengaruhi keinginan publik untuk berinvestasi di ECF. Oleh karena itu, peneliti ingin mengetahui apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi kepercayaan publik untuk berinvestasi di platform ECF. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang dapat digunakan sebagai tolok ukur dalam membangun kepercayaan publik untuk berinvestasi di ECF dan menguji pengaruh faktor-faktor dalam membangun kepercayaan publik untuk berinvestasi di ECF. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan data primer dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan secara online melalui google form kepada pengguna atau investor ECF yang berijin OJK dan diolah menggunakan confirmatory factor analysis (CFA) serta analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada 8 faktor yang berperan dalam membangun kepercayaan publik untuk berinvestasi di platform ECF yaitu kemanan platform ECF, ikatan emosional, akreditasi platform ECF, mitigasi risiko, jaringan proyek, kredibilitas platform ECF, jaminan pihak ketiga dan konfigurasi website. Kedelapan faktor tersebut mampu menjelaskan 74,577% varians yang diteliti, dengan faktor dominan yaitu keamanan platform ECF. Untuk uji pengaruh, hasilnya ada enam hipotesis yang berpengaruh positif secara signifikan terhadap kepercayaan publik yaitu jaringan eksternal proyek, perspektif informatif, jaminan pihak ketiga, konfigurasi website, kesesuaian nilai pemberi, dan kredibilitas penggalang dana.

ABSTRACT Equity crowdfunding (ECF) is an online platform that can be used to overcome one of MSMEs’ problems, namely financing. The ECF platform has many risks, but these risks do not affect the public's desire to invest in ECF. Therefore, the researcher wishes to determine the factors that influence public trust to invest in the ECF platform. This study aims to identify factors that can be used as benchmarks in building public trust to invest in ECF, and examine the influence of these factors in building public confidence to invest in ECF. This research is a quantitative study that uses primary data which is collected by means of questionnaires, distributed online via google form to ECF users, or investors licensed by the OJK, and processed using confirmatory factor analysis (CFA) and multiple regression analysis. The research results show that there are 8 factors that play a role in building public trust to invest in the ECF platform, namely ECF platform security, emotional attachment, ECF platform accreditation, risk mitigation, project network, ECF platform credibility, third party guarantees and website configuration. These eight factors can explain 74.577% of the variances studied, with the dominant factor being ECF platform security. Regarding the effect test, the results show that there are six hypotheses that have a significant positive effect on public trust, namely the project's external network, informative perspective, third-party guarantees, website configuration, providers’ value suitability, and fundraisers’ credibility. Keywords: Public Trust, Investment, Equity Crowdfunding (ECF), Financial Services Authority (OJK)

Kata Kunci : Kata Kunci: Kepercayaan Publik, Investasi, Equity Crowdfunding (ECF), Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

  1. S2-2020-447412-abstract.pdf  
  2. S2-2022-447412-bibliography.pdf  
  3. S2-2022-447412-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2022-447412-title.pdf