Komplikasi peta dengan bantuan komputer untuk evaluasi kesesuaian lahan tanaman padi di kabupaten Bogor propinsi Jawa Barat
Ketut Prasetyo, Drs. Mas Sukoco, M.Sc
1985 | Skripsi | S1 KARTOGRAFI DAN PENGINDERAAN JAUHLahan adalah salah satu sumberdaya yang adanya relatif terbatas. Agar penggunaan lahan dapat memberikan hasil yang optimal maka evaluasi kesesuaiannya memerlukan kompilasi data dan infromasi. Data dan informasi yang dapat dikompilasikan dapat berujud data statistik maupun peta. Sehubungan subyek penelitian adalah kartografi, maka penelitian ini lebih memanfaatkan data yang berujud peta. Peta-peta yang dikompilasikan berasal dari instansi-instansi yang ada hubungannya dengan penelitian. Penelitian ini juga memanfaatkan peralatan otomasi yang dimiliki Bakosurtanal yang dikenal sistem informasi geografi Peralatan yang digunakan untuk memasukkan data ialah digitizer sedang untuk mengolah data digunakan program paket Comfis. Program ini telah terkait dalam perangkat lunak komputer yang digunakan. Hasil akhir menggunakan komputer ialah peta analitikal kesesuaian lahan tanaman padi berskala 1: 100.000 . Peta ini diperoleh dari sarana keluaran komputer yang disebut plotter. Untuk memperoleh peta analitikal kesesuaian lahan tanaman padi menggunakan salah satu fungsi program Comfis yaitu program polygon overlay plot. Dalam kaitannya dengan penelitian yang dilakukan poligon yang ditumpang tindihkan adalah file dari kriteria kesesuaian lahan tanaman padi yang dikemukakan oleh steel dan Robinson yang telah dimodifikasi berkat konsultasi dengan ahli pertanian. Hasil yang didapat dengan mengingat keterbatasan dan kekurangannya dari metoda yang dilakukan diharapkan dapat bermanfaat untuk analisis keruangan . Harapan yang lain yaitu dengan peralatan otomasi ini dapat memberikan gambaran bahwa dalam hal pemerian , perencanaan dari berbagai sumberdaya yang dapat disajikan berupa peta dapat pula diterapkan.
Kata Kunci : Evaluasi Kesesuaian Lahan,Kompilasi Peta,Bogor,Jawa Barat