Laporkan Masalah

PERBANDINGAN NYERI KEPALA BARU PADA PASIEN PASCA STROKE ISKEMIK DAN STROKE PERDARAHAN

SEKARLANGIT, Dr. dr. Ismail Setyopranoto, Sp.S(K).; dr. Subagya, Sp.S(K)

2021 | Tesis-Spesialis | NEUROLOGI

Nyeri adalah salah satu komplikasi yang sering terjadi pada pasien pasca stroke. Manifestasi nyeri pada pasien pasca stroke dapat berupa nyeri kepala, nyeri musculoskeletal, dan central post-stroke pain (CPSP). Mekanisme patofisiologi nyeri kepala pada pasien pasca stroke masih belum banyak dipahami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan nyeri kepala baru pada pasien pasca stroke iskemik dan stroke perdarahan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari-Juni 2021 di RSUP Dr. Sardjito, Yogyakarta dengan populasi semua pasien pasca stroke iskemik dan stroke perdarahan dengan riwayat rawat inap di RSUP Dr, Sardjito. Penelitian ini adalah penelitian kasus-kontrol dengan 35 pasien stroke iskemik dan 13 pasien stroke perdarahan. Nyeri kepala baru didefinisikan sebagai nyeri kepala yang muncul 7 minggu-3 bulan pasca awitan stroke. Sebanyak 30,3% pasien stroke iskemik dan 38,5% pasien stroke perdarahan mengalami nyeri kepala baru namun hasil ini tidak bermakna secara statistik. Pada penelitian ini dilakukan perbandingan pada awitan nyeri kepala, frekuensi, durasi, karakteristik, dan intensitas nyeri kepala baru pada pasca stroke iskemik dan stroke perdarahan namun hasil ini tidak menunjukkan perbedaan bermakna secara statistik.

Pain is one of the complications that happened most in post-stroke patients. Manifestations of pain in post-stroke patients are headache, musculoskeletal pain, and central post-stroke pain (CPSP). The pathophysiology mechanism of new onset headache in post-stroke patients is not well understood.This study aims to to determine the comparison of new onset headache in post ischemic and post hemorrhagic stroke patients. This study was conducted on January-June 2021 in RSUP Dr. Sardjito, Yogyakarta with study population all post ischemic and post hemorrhagic stroke patients who were treated at RSUP Dr. Sardjito. This is a case-control study with 35 ischemic stroke patients and 13 hemorrhagic stroke patients. New onset headache was defined as headache that occurred within 1 week-3 months after stroke onset. 30,3% ischemic stroke patrients and 38,5% hemorrhagic stroke patients had new onset headache but this result what not statistically significant. A comparison on headache onset, frequency, duration, characteristics, and intensity of new onset headache in post ischemic and post hemorrhagic stroke patients was done but did not show a statistically significant difference.

Kata Kunci : nyeri kepala baru, pasca stroke, intensitas nyeri, new onset headache, post stroke, pain intensity

  1. SPESIALIS-2021-422758-abstract.pdf  
  2. SPESIALIS-2021-422758-bibliography.pdf  
  3. SPESIALIS-2021-422758-tableofcontent.pdf  
  4. SPESIALIS-2021-422758-title.pdf