Terjemahan Shigoto Bijin no Bijinesu Manaa : Kihon to Kotsu (Bab 1) Karya Ogata Keiko
FARRAH RAIHAN N A, Mery Kharismawati, S. S, M. Si.
2021 | Tugas Akhir | D3 BAHASA JEPANGBuku berjudul Shigoto Bijin no Bijinesu Manaa : Nihon To Kotsu berisi tentang tata krama dasar atau manner dalam bekerja di perusahaan Jepang seperti menyapa orang lain, berpamitan ketika akan meninggalkan kantor, dan tata krama lainnya yang penting diterapkan ketika kita bekerja. Buku ini dipilih karena penulis tertarik dengan budaya kerja dan tata krama orang Jepang, dan juga buku ini berisi berbagai macam ilmu yang bermanfaat yang dikemas dalam tampilan yang menarik. Tiap halaman dalam buku ini memiliki ilustrasi yang memudahkan kita untuk memahami materi dan hal-hal yang penting. Selain alasan-alasan tersebut, buku Shigoto Bijin no Bijinesu Mana: Kihon to Kotsu ini belum pernah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Metode yang digunakan untuk menerjemahkan buku ini adalah metode komunikatif dikarenakan penulis berharap pembaca dapat memahami terjemahan dari buku ini dengan mudah. Kesulitan yang penulis alami dalam menerjemahkan buku ini adalah mencari padanan kata yang sesuai dalam bahasa Indonesia dan menerjemahkan sesuai konteks, seperti saat terdapat beberapa kata yang sama, namun makna dalam bahasa Indonesia berbeda. Contohnya adalah pada kata �aisatsu� yang dapat diartikan sebagai memberi salam/menyapa, namun dapat juga diartikan sebagai berpamitan tergantung konteks bacaan yang ada. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penulis membaca ulang teks dalam bahasa Jepang, mencoba mencari arti kata dalam bahasa lain, mencari arti kata melalui kamus online, dan bertanya kepada orang lain apakah dapat memahami terjemahan tersebut.
�Shigoto Bijin No Bijinesu Manaa : Kihon To Kotsu� By Ogata Keiko contains basic manners such as greeting, saying goodbye when we leaving the office, and another important manner if we working in Japanese companies. This book is chosen as the translation material because it shows Japanese culture dan manners at work and because this book has a nice visual appearance while it also contains useful knowledge. Each page in this book has some illustrations that make the reader understand the contents easily. Apart from those reasons, this book has never been translated into Indonesian. The communicative method is applied in this translation, in order to help the reader could receive as much information from this book. There are some difficulties in the translation process. For example, to find appropriate equivalent words in Indonesian and make sure it is translated close to the Japanese meaning. For instance, in this translation, the word � aisatsu� is not only could be interpreted as a �greeting�, but also could be interpreted as �saying goodye�. That word translated depends on the context. To solve this problem, there's is a measure to look back to the original text, searching the meaning in another language, searching the meaning through online dictionaries, and discussing the problem with people with Japanese competence
Kata Kunci : Terjemahan Bahasa Jepang, Ogata Keiko, Shigoto Bijin no Bijinesu Manaa : Kihon to Kotsu, Buku bahasa Jepang, Buku Tata Krama Bahasa Jepang