Peran Dukungan Keluarga dan Dukungan Teman Sebaya terhadap Pengambilan Keputusan Karier pada Remaja
KURNIA RIFKI CAHYA P, Dr. Arum Febriani, S.Psi., M.A.
2021 | Skripsi | S1 PSIKOLOGIPengambilan keputusan karier adalah tahap paling penting dalam kehidupan remaja karena mereka mulai berpikir lebih serius mengenai masa depannya dan dapat dipengaruhi oleh berbagai macam faktor, salah satunya adalah dukungan sosial. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran dukungan keluarga dan dukungan sebaya terhadap pengambilan keputusan karier pada remaja. Partisipan dalam penelitian ini yaitu 201 siswa kelas XII SMA. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan skala dukungan keluarga (DK), skala dukungan teman sebaya (DT), dan skala pengambilan keputusan karier (PK). Analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linear berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa dukungan keluarga dan dukungan teman sebaya berperan dalam pengambilan keputusan karier remaja. Dukungan keluarga terlihat memiliki peran lebih besar terhadap pengambilan keputusan karier pada aspek dukungan emosional, dan pada dukungan teman sebaya aspek yang berperan lebih besar adalah dukungan penghargaan.
Career decision-making is the most crucial step in adolescence's life span, and they need to be more aware of their future. Social support is one of the influences of this career decision-making. This study aims to determine the role of family support and peer support on career decision-making in adolescents. The research participants were 201 students in the 12th grade. The instruments which are used in collecting the data are Skala Dukungan Keluarga (DK), Skala Dukungan Teman Sebaya (DT), and Skala Pengambilan Keputusan Karier (PK). This research is analyzed using multiple regression. The result showed that family support and peer support had a role in the career decision-making in adolescents. Family support has a bigger role in career decision-making in the aspect of emotional support, in peer support, an aspect that has a bigger role is appraisal support.
Kata Kunci : dukungan keluarga, dukungan teman sebaya, pengambilan keputusan, pengambilan keputusan karier, remaja