Laporkan Masalah

ANALISIS KONSEP AMAE PADA HUBUNGAN IBU DAN ANAK DALAM DRAMA "MOTHER" KARYA SAKAMOTO YUJI

MELIA SHANI LATIFAH, Yayan Suyana, S.S., M.A

2021 | Skripsi | S1 SASTRA JEPANG

Di Jepang terdapat sebuah konsep yang digunakan dalam hubungan sosial masyarakat untuk memahami gejala psikologi masyarakat Jepang. Konsep tersebut adalah konsep amae, yang dapat diartikan sebagai suatu hubungan ketergantungan antar individu kepada individu lain, di mana individu tersebut mengharapkan kasih sayang dari orang lain. Pada masyarakat Jepang, konsep amae telah tumbuh dan mengakar kuat pada masyarakatnya, terutama dalam hubugan antara ibu dan anak. Berdasarkan uraian di atas, objek material yang digunakan pada penelitian ini adalah drama berjudul "Mother" yang disutradarai oleh Yuji Sakamoto. Sedangkan objek formal pada penelitian ini adalah konsep amae yang dikemukakan oleh Takeo Doi. Pada penelitian ini penulis mengkhususkan untuk meneliti hubungan ketergantungan yang erat kaitannya dengan konsep amae yang terjalin antar tokoh ibu dan anak dalam drama "Mother". Pada penelitian ini, penulis menggunakan metode kepustakaan dalam pengumpulan bahan dan data yang dibutuhkan. Teori yang penulis gunakan untuk menunjang penelitian ini adalah teori yang membahas mengenai konsep amae yang dikemukakan oleh Takeo Doi. Dan dari hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya beberapa perwujudan lain dari amae, yaitu toriiru, kodawaru, tanomu, amanzuru, kuyashii, suneru, toraware, tereru, sumanai, wagamama, uramu, kigane, kuyami, higamu, dan hinekureru. Dalam drama yang menjadi objek penelitian ini, menunjukkan bahwa konsep amae yang tergambar pada drama tersebut merupakan contoh nyata dari bagaimana masyarakat Jepang berinteraksi, mempengaruhi, dan berhubungan dengan lingkungan sosialnya.

In Japan there is a concept used in social relations to understand the psychological symptoms of Japanese society. The concept is called amae, which can be interpreted as a dependency relationship between individual to other individual, where the individual expects affection from the others. In Japanese society, the concept of amae has grown and is deeply rooted in the community, especially in the relationship between mother and child. Based on the description above, the material object used in this research is a drama called "Mother" directed by Yuji Sakamoto. Meanwhile, the formal objects are the concept of amae proposed by Takeo Doi. In this research, the writer focuses on examining the dependency relationship which is closely related to the concept of amae that exists between mother and child characters in the drama "Mother". The results of this research indicate that there are several other forms of amae, which are toriiru, kodawaru, tanomu, amanzuru, kuyashii, suneru, toraware, tereru, sumanai, wagamama, uramu, kigane, kuyami, higamu, and hinekureru. The drama which is the object of this research, shows that the concept of amae depicted in the drama is a clear example of how Japanese society interacts, influences, and relates to their social environment.

Kata Kunci : Mother, drama, amae, Takeo Doi