KAJIAN ESTETIKA MUSIK PADA LAGU "MATIMUDA" KARYA JENNY (FSTVLST)
KHOERUN NADIF RAHMAT, Dr. Sindung Tjahcayadi
2020 | Skripsi | S1 FILSAFATINTISARI Penelitian ini mengkaji lagu "Matimuda" melalui sudut pandang estetika musik. "Matimuda" merupakan lagu pertama dalam album Manifesto (2009) ciptaan Jenny (sekarang FSTVLST) dan masih mengisi daftar lagu pada penampilan panggung FSTVLST. Dengan judul yang provokatif, lagu ini sering diterjemahkan sebagai lagu penghantar menuju kematian. Lagu ini, secara musikal menggambarkan karakteristik musik baik Jenny maupun FSTVLST. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bunyi dalam lagu "Matimuda" dengan perspektif estetika musik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan unsur-unsur metodis seperti interpretasi, induksi dan deduksi, koherensi intern, dan refleksi. Bahan penelitian diperoleh dari buku, jurnal, wawancara dan artikel-artikel yang didapatkan melalui internet. Hasil dari penelitian ini sebagai berikut. Pertama, struktur "Matimuda" adalah tema musikal lagu "Sweet Anie" yang diciptakan Roby (gitar), kemudian diisi lirik oleh Farid (vokalis). Dari tema sentral "Sweet Anie", lagu ini berkembang secara organik dan terciptalah lagu dengan judul "Matimuda". Semua proses variasi musikal dalam lagu ini pernah dilewati, sampai akhirnya direkam dengan durasi 5:02 menit. Kedua, bunyi dalam lagu "Matimuda", tempo 160 bpm, dengan meter (sukat) 4/4. Ritme ditandai dengan aksen pada drum yang hampir ada disetiap pergantian tema, intro aksen berasal dari feedback gitar, serta outro aksen di-bass line. Ritme juga ditandai oleh panjang-pendeknya nada, instrumen drum memainkan notasi 1/16, 1/8, pada intro 4/4. Ketiga, elemen-elemen formal yang menyusun keindahan dalam lagu "Matimuda" menurut Hanslik. Kekuatan dalam tempo, gerak dalam ritme, dan proporsi atau susunan bunyi yang menghasilkan karakter dalam lagu "Matimuda". Lagu "Matimuda" dapat dikatakan indah, sejauh berhasil menghadirkan sesuatu yang indah oleh imajinasi. Serta refleksi filosofis tentang proses kreatif penciptaan lagu "Matimuda".
This study examines the song "Matimuda" from a musical aesthetic point of view. "Matimuda" is the first song on the album Manifesto Jenny (2009) (now FSTVLST) and still fills the track list on the FSTVLST stage. With a provocative title, this serig song is translated as the national anthem to death. This song musically describes the musical characteristics of Jenny and FSTVLST. This study aims to identify the sound in the song "Matimuda" from a musical aesthetic point of view. This study uses a qualitative method with methodical elements such as interpretation, induction and deduction, internal coherence, and reflection. The research material was obtained from books, journals, interviews and articles obtained through the internet The results of this study are as follows. First, the structure of "Matimuda" is the musical theme of the song "Sweet Anie" which was composed by Roby (guitar), then filled with lyrics by Farid (vocalist). From the central theme of "Sweet Anie", this song developed organically and a song called "Matimuda" was born. All the musical variations on this song have been passed, until finally it was recorded with a duration of 5:02 minutes. Second, the sound on the song "Matimuda", with a tempo of 160 bpm, with a meter (sukat) 4/4. The rhythm is characterized by accents on the drums that are almost present every time the theme changes, the intro accents come from guitar feedback, and the outro accents on the bass line. The rhythm is also characterized by the length of the note, the drum instrument plays the notation 1/16, 1/8, on the intro 4/4. Third, the formal elements that make up the beauty of the song "Matimuda" according to Hanslik. Strength in tempo, motion in rhythm, and proportion or composition of sound that produce the character in the song "Matimuda". The song "Matimuda" can be said to be beautiful, as long as it is able to present something beautiful through imagination. As well as a philosophical reflection on the creative process of creating the song "Matimuda".
Kata Kunci : Estetika Musik, Jenny (FSTVLST), Lagu "Matimuda"