Laporkan Masalah

Peran Badan Usaha Milik Desa Tridadi Makmur Dalam Pengelolaan Unit Wisata Desa Tridadi, Kecamatan Sleman

RR DHINY ZHAFARINA I, Dr. Mohamad Yusuf, M.A.

2020 | Skripsi | S1 PARIWISATA

Di Kabupaten Sleman, pertumbuhan BUMDesa pada tahun 2018 sudah melebihi target. Namun, belum seluruhnya berjalan dengan baik. Salah satu BUMDesa yang telah berhasil memanfaatkan aset desa dan mengembangkannya menjadi destinasi wisata adalah BUMDesaTridadi Makmur. BUMDesa Tridadi Makmur merupakan BUMDesa yang terletak di Desa Tridadi, Kecamatan Sleman, Yogyakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran BUMDesa Tridadi Makmur dalam pengelolaan Unit Wisata Desa Tridadi. Saat ini, Unit Wisata BUMDesa Tridadi Makmur baru mengelola satu destinasi, yaitu Unit Wisata Puri Mataram. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara kepada pihak terkait, dokumentasi, observasi lapangan, dan studi pustaka. Setelah dilakukan proses pengambilan dan analisis data, didapatkan hasil bahwa BUMDesa Tridadi Makmur memiliki beberapa peran yang terbagi menjadi dua, yaitu Peran Sosial dan Peran Komersial. Peran Sosial yaitu (1) Penyuluhan Kepada Masyarakat; (2) Pengelolaan Sumber Daya Manusia; dan (3) Sinergi dengan Lembaga Desa. Sedangkan untuk Peran Komersial yang dipegang oleh BUMDesa Tridadi Makmur diantaranya adalah (1) Pembentukan Ide dan Konsep; (2) Pemanfaatan Aset Desa; (3) Penyertaan Modal; (4) Kerja Sama, Promosi, dan Event; (5) Kebijakan Administratif dan Keuangan; serta (6) Studi Banding dan Pengembangan. Meski begitu, BUMDesa Tridadi Makmur harus selalu melakukan pembenahan terkait peran yang dimilikinya sebagai pengelola Unit Wisata Puri Mataram.

In Sleman Regency, the growth of BUMDesa in 2018 has exceeded the target. However, not all went well. One BUMDesa that has successfully utilized village assets and developed them into tourist destinations is BUMDesaTridadi Makmur. BUMDesa Tridadi Makmur is a BUMDesa located in Tridadi Village, Sleman District, Yogyakarta. This study aims to determine the role of BUMDesa Tridadi Makmur in managing Tridadi Village Tourism Unit. At present, BUMDesa Tridadi Makmur Tourism Unit only manages one destination, the Puri Mataram Tourism Unit. The data is collected using interviews with related parties, documentation, field observations, and literature studies. After the process of data collection and analysis, the results obtained that BUMDesa Tridadi Makmur has several roles divided into two, the Social Role and Commercial Role. The Social Roles are including 1) Community Education; (2) Human Resources Management; and (3) Synergy with Village Institutions. Whereas the Commercial Roles held by BUMDesa Tridadi Makmur includes (1) Formation of Ideas and Concepts; (2) Utilization of Village Assets; (3) Equity Capital; (4) Cooperation, Promotion, and Event; (5) Administrative and Financial Policies; and (6) Comparative Study and Development. Even so, BUMDesa Tridadi Makmur must always make improvements related to its role as manager of the Puri Mataram Tourism Unit.

Kata Kunci : Peran BUMDesa, pengelolaan pariwisata desa, unit wisata

  1. S1-2020-383951-abstract.pdf  
  2. S1-2020-383951-bibliography.pdf  
  3. S1-2020-383951-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2020-383951-title.pdf