RELASI MELANKOLIA DAN UNRELIABLE NARRATOR DALAM NOVEL THE SENSE OF AN ENDING KARYA JULIAN BARNES
MUHAMAD SAMSUL HADI, Achmad Munjid, M.A.,Ph.D.
2019 | Tesis | MAGISTER SASTRANovel The Sense of an Ending karya Julian Barnes bercerita tentang tokoh Tony yang berada di ujung usia dan menjalani hidup yang stabil. Kestabilan hidup Tony mulai terganggu ketika ia bersinggungan kembali dengan mantan kekasihnya Veronica. Pertemuan kembali dengan mantan kekasihnya yang menjadi titik awal terganggunya kehidupan Tony mengindikasikan Tony mengalami melankolia terhadap Veronica. Tetapi karena Tony sudah berada di ujung usia dan Veronica yang tetap menolak cintanya membuka kemungkinan Tony sebagai narator telah merasionalkan cerita sehingga terlihat kehidupannya baik-baik saja dan ini memungkinkan narator unreliabel. Berdasarkan dua masalah tersebut maka dalam penelitian ini akan melihat relasi antara melankolia dan unreliable narrator. Penelitian ini perlu dilakukan karena penelitian-penelitian sebelumnya berkisar pada refleksi tokoh terhadap sikap-sikap buruknya di masa lalu dan unreliable narrator dilihat dari usaha narator dalam merasionalkan hal itu. Penelitian ini menggunakan teori melankolia Sigmund Freud yang membagi beberapa tahapan yang harus dialami individu sehingga mengalami melankolia. Melankolia tokoh dilihat dari apakah ia telah mengalami semua atau sebagian besar tahapan-tahapan yang diusulkan Freud. Sedangkan untuk melihat unreliable narrator peneliti menggunakan teori yang diusulkan oleh Kathleen Wall yang melihat unreliabilitas narasi dari subjektivitas narator. Wall mengatakan bahwa narator berusaha untuk menggiring pembaca ke tema yang lebih menyamankannya untuk menghindari keadaan sebenarnya yang lebih menyakitkan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif naratif dengan teknik analisis data kualitatif yang meliputi deskripsi, relasi, dan kausal. Hasil penelitian menemukan bahwa tokoh Tony mengalami semua tahapan-tahapan subjek melankolia yang diusulkan Freud yaitu kehilangan objek, narsisme, kerusakan internal subjek, penghinaan kepada subjek, subjek merasa tidak pernah lebih baik, fiksasi objek, dan ambivalensi. Berdasarkan hal itu maka disimpulkan bahwa tokoh Tony mengalami melankolia terhadap Veronica. Dan berdasarkan teori unreliable narrator Kathleen Wall yang meliputi wacana (discourse), adegan dan komentar (scene and commentary), dan pengaturan dan durasi (order and duration) menunjukkan bahwa narator berusaha menggiring pembaca ke hal yang lebih membuatnya nyaman untuk menutupi keadaan sebenarnya yang sangat menyakitkan untuk didekati. Dalam hal ini ditemukan narator memperlihatkan kepada pembaca bahwa hidupnya baik-baik saja dan lebih baik dari Adrian dan Veronica untuk menutupi keadaan sebenarnya yaitu ia mengalami melankolia yang menyebabkan ia kehilangan kapasitas mencintai dan di ujung usianya menjadi duda, hidup sendirian, dan bahkan setelah ia memperlihatkan bahwa dia lebih baik dari Adrian dan keadaan Veronica sekarang yang jauh lebih buruk dari 40 tahun lalu, Veronica tetap memilih Adrian dan menolaknya.
Julian Barnes's The Sense of an Ending told the story of character Tony who had been in the peak of his age and lived stable life. The stability of Tony's life began to shake when he came across with his ex-girlfriend Veronica. The second meeting with his ex-girlfriend became the disturbing start point of life indicating Tony to be in melancholia towards Veronica. Tony is at the end of his age and Veronica still refuses his love, this situation allows Tony as the narrator to rationalize the story so that his life looks fine and this allows the narrator to be unreliable. This study based on these two problems to see the relationship between melancholia and unreliable narrator. This research is needed because the previous studies revolve around the reflection of the character of his bad attitudes in the past and unreliable narrator seen from the narrator's efforts in its rationalization. This study uses Sigmund Freud's melancholy theory which divides several stages that must be experienced by individuals so that they experience melancholia. Melancholia that occurs in the character seen from whether he has experienced all or most of the stages of Melancholia according to Freud's theory. Whereas to see the narrator's unreliable researchers used the theory proposed by Kathleen Wall who saw the narratives' unreliability of the narrator's subjectivity. Wall said that the narrator tried to lead readers to more comforting themes to avoid the more painful real conditions. The research method used in this research is a narrative descriptive method with qualitative data analysis techniques which include description, relations, and causal. The results found that Tony's character experienced all the stages of the subject of melancholy according to Freud's theory namely loss of object, narcissism, internal damage to the subject, insultation to the subject, the subject felt never better, object fixation, and ambivalence. Based on the results, it was concluded that Tony's character experienced melancholy towards Veronica. While Kathleen Wall's unreliable theory covers discourse, scenes and comments, besides order and duration, it shows that the narrator tries to lead the reader to something that makes it more comfortable to cover up the actual circumstances that are very painful to be approached. In this case it is found that the narrator shows the reader that his life is fine and better than Adrian and Veronica to cover up the real situation, that is he experiences melancholia, which causes him to lose his loving capacity and at the end of his life to be a widower, living by himself in loneliness. Even after he showed that he is better than Adrian and Veronica's current situation compared to 40 years ago, Veronica still chose Adrian and refused him.
Kata Kunci : melankolia, narsisme, fiksasi objek, ambivalensi, unreliable narrator