Laporkan Masalah

Perancangan Sistem Analisis Terhadap Proses Pencitraan dengan Bone Scintigraphy Sebagai Prediktor Kuat untuk Validasi Keberadaan Metastasis Kanker Pada Tulang

Herlina Zainal, dr. Hanif Afkari, Sp.KN. ; Dr. Ir. Alexander Agung, S.T., M.Sc.

2019 | Skripsi | S1 TEKNIK NUKLIR

Bone scintigraphy adalah salah satu aplikasi dari bidang kedokteran nuklir yang memanfaatkan bahan radioaktif 99mTc sebagai radiofarmaka untuk pemeriksaan pemindaian tulang. Pemeriksaan dengan bone scintigraphy atau bone scan dilakukan untuk mengetahui ada atau tidaknya metastasis pada tulang yang disebabkan oleh penyakit kanker. Bone scan ini merupakan suatu metode pengambilan citra yang memiliki sensitivitas yang tinggi, namun memiliki kelemahan tidak mampu membedakan secara jelas keberadaan hot-spots yang muncul disebabkan oleh metastasis, trauma ataupun kelainan pada tulang lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh rancangan sistem analisis berbasis script pengolahan gambar yang dapat digunakan oleh fisikawan medis maupun teknisi kedokteran nuklir untuk melakukan analisis secara kuantitatif, sebagai sistem prediktor kuat yang memvalidasi analisis visual terhadap hot-spots yang keberadaannya dicurigai sebagai sebuah metastasis dari suatu kanker. Prediksi keberadaan metastasis kanker pada tulang dengan analisis secara kuantitatif menggunakan teknik pengolahan citra digital dapat dilakukan, dengan tingkat signifikansi 5% hasil prediksi menggunakan rancangan sistem analisis tersebut memiliki kesesuaian dengan hasil diagnosis yang didapatkan dari data rekam medis pasien sebesar (85,67% ± 12,71%).

Bone scintigraphy is an application from the medical field that uses 99mTc radioactive material as a radiopharmaceutical for the examination of bone scanning. Examination with bone scintigraphy or bone scanning is performed to determine whether or not there is bone metastasis caused by cancer. Bone scanning is a method of medical imaging that have high sensitivity, but have the disadvantage of not being able to distinguish the place where the hot-spots appears due to metastasis, trauma or other bone abnormalities. This research is intended to obtain a design of an analysis system to help medical physicists and nuclear medicine technicians to conduct quantitative analysis, as a potential predictor system that validates the visual analysis of hot-spots whose presence is suspected of being a metastasis from cancer. Prediction of the presence of bone metastasis by quantitative analysis using digital image processing techniques can be resolved, with a significance level of 5% the results of the prediction using the analysis system design have conformity with the diagnosis results obtained from the patient's medical record data (85.67% ± 12.71%).

Kata Kunci : bone scan, teknesium, metastasis, kanker

  1. S1-2019-380007-abstract.pdf  
  2. S1-2019-380007-bibliography.pdf  
  3. S1-2019-380007-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2019-380007-title.pdf