Infestasi Ektoparasit pada Anjing dan Kucing di Klinik Hewan Kayu Manis Yogyakarta Periode Tahun 2017-2018
AZIZAH NURUL R, Dr. drh. Ana Sahara, M. Si.
2019 | Tugas Akhir | D3 KESEHATAN HEWANAnjing dan kucing merupakan hewan peliharaan yang paling sering dipelihara oleh manusia. Masalah yang sering ditemukan adalah adanya ektoparasit seperti caplak, tungau, pinjal, dan kutu. Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui ragam jenis, dominasi spesies, serta derajat infestasi ektoparasit pada pasien anjing dan kucing di Klinik Hewan Kayu Manis Yogyakarta. Pengambilan data dilakukan dengan pencatatan data pasien pada kartu ambulatoir pasien anjing dan kucing pada periode Januari 2017 sampai Desember 2018. Kasus ektoparasit anjing yang ditemukan berjumlah 84 ekor dari 550 ekor pasien dan kasus ektoparasit kucing yang ditemukan berjumlah 874 ekor dari 7914 ekor. Gejala anjing dan kucing yang terinfestasi ektoparasit adalah menggaruk bagian yang gatal, rambut rontok, dan ditemukan adanya caplak, tungau, pinjal, dan kutu. Pengobatan yang dilakukan untuk infestasi ektoparasit di Klinik Hewan Kayu Manis dengan cara Grooming secara teratur dan pemberian obat. Kasus ektoparasit pada anjing periode tahun 2017 sampai 2018 terdiri dari tungau, caplak, pinjal, kutu, dan infestasi campuran. Kasus ektoparasit pada kucing periode tahun 2017 sampai 2018 terdiri dari tungau, kutu, pinjal, dan campuran. Hal ini menunjukkan adanya potensi kasus ektoparasit di daerah Yogyakarta.
Dogs and cats are pets that are most often maintained by humans. The problem that is often found is the presence of ectoparasites such as ticks, mites, fleas, and lice. The purpose of this research is to determine the variety of species, the dominance of species, and the degree of infestation of ectoparasites in dog and cat patients in Klinik Hewan Kayu Manis Yogyakarta. Data collection was carried out by recording patient data on ambulatory cards of dog and cat patients in the period January 2017 to December 2018. The cases of dog ectoparasites found were 84 from 550 patients, and cases of cat ectoparasites found were 874 from 7914. Symptoms of dogs and cats infested with ectoparasites are scratching the itchy part, hair loss, and found the presence of ticks, mites, fleas, and fleas. Treatment is done for ectoparasite infestations in Klinik Hewan Kayu Manis by regular grooming and drug administration. The cases of ectoparasites in dogs from 2017 to 2018 consisted of mites, ticks, fleas, lice, and mixed infestations. The cases of ectoparasites in cats from 2017 to 2018 consisted of mites, lice, fleas, and mix infestation. This shows the potential for ectoparasite cases in the Yogyakarta area.
Kata Kunci : infestasi ektoparasit, anjing, kucing/ infestation ectoparasite, dog, cat