Laporkan Masalah

TINGKAT KAMUFLASE PAKAIAN DINAS LAPANGAN TNI ANGKATAN DARAT PADA BERBAGAI TIPE HABITAT

IMAM AHMAD ALAJI, Susilohadi, M.Si., Ph.D

2019 | Skripsi | S1 BIOLOGI

Kamuflase adalah metode penyamaran yang bisa berupa perubahan bentuk, warna yang bertujuan agar sulit atau tidak dikenali oleh pihak lain yang melibatkan sistem visual dan persepi mata manusia. Tiap-tiap habitat memiliki komposisi organisme penyusun masing-masing yang spesifik satu sama lain, komposisi yang berbeda ini menyebabkan distribusi pola warna dan nuansa warna yang berbeda pula, distribusi pola warna yang berbeda ini menyebabkan tingkat presentase kamuflasepun menjadi beragam, Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai dengan Oktober 2018 dan metode penelitian yang digunakan adalah VES (Visual Encounter Survey). Tujuan penelitian ini mengkaji teknik kamuflase yang dan menganalisis kesesuaian pola warna atau tingkat kamuflase berbagai tipe habitat yang diterapkan pada Pakaian Dinas Lapangan TNI Angkatan Darat. Pada habitat kebun jati, ladang jagung, hutan alami dataran tinggi, dan hutan buatan memiliki nilai ED dibawah skala 0,5 yang menunjukkan bahwa pada habitat ini sangat efisien terhadap teknik kamuflase yang diterapakan pada Pakaian Dinas Lapangan TNI Angkatan Darat dan terbagi 4 kelompok yang memiliki perbedaan yang signifikan. Kelompok 1 merupakan kelompok habitat hutan campuran, kelompok 2 merupakan habitat yang hanya ditumbuhi 1 tanaman utama dan kelompok 5 dan 6 merupakan habitat tanpa tanaman yang mendominasi.

Camouflage is a method of disguise that can be a change in shape and color that aims to be difficult or not recognized by other parties that involve the visual system and the edge of the human eye. Each habitat has its own composition of constituents which are specific to each other, different compositions cause the distribution of different color patterns and color shades, the distribution of these different color patterns causes the percentage level of camouflage to vary. This research was conducted from August to October 2018 and the research method used was VES (Visual Encounter Survey). The purpose of this study is to examine camouflage techniques and analyze the suitability of the color patterns or camouflage levels of various habitat types applied to Pakaian Dinas Lapangan TNI Angkatan Darat. In teak habitats, corn fields, upland natural forests, and artificial forests have an ED value below the scale of 0.5 which indicates that this habitat is very efficient and effective against camouflage techniques that are applied to the Army Service Field Clothes and divided into 4 groups which has a significant difference. Group 1 is a group of mixed forest habitats, group 2 is a habitat that is only overgrown with 1 main crop and groups 5 and 6 are dominating habitat without plants.

Kata Kunci : Euclidian Distance, habitat type, vegetation structure, camouflage

  1. S1-2019-368329-Abstract.pdf  
  2. S1-2019-368329-Bibliography.pdf  
  3. S1-2019-368329-Tableofcontent.pdf  
  4. S1-2019-368329-Title.pdf