Laporkan Masalah

PERBANDINGAN BIAYA TRANSFUSI DARAH METODE UJI SILANG SERASI DAN UJI SARING ANTIBODI DI RSUP NASIONAL DR. CIPTO MANGUNKUSUMO

NOVA SURYA INDAH, Prof. Dr. Laksono Trisnantoro, MSc., PhD; Dr. Bondan Agus Suryanto

2017 | Tesis | MAGISTER ILMU KESEHATAN MASYARAKAT

Latar Belakang: Pelayanan darah adalah salah satu pelayanan yang memegang peran penting dalam pelayanan kesehatan dan memerlukan biaya tersendiri yang terus meningkat menjadi hampir dua kali lipat dalam kurun waktu dua tahun. Salah satu alasan yang dapat menjadi penyebab terjadinya peningkatan ini adalah tingginya angka kantong darah yang tidak jadi ditransfusikan akibat penggunaan alur pemeriksaan lama dalam pemeriksaan uji pra transfusi. Tujuan: Penelitian ini dibuat dengan tujuan untuk melihat pengaruh pemeriksaan uji saring antibodi terhadap biaya pelayanan transfusi darah. Metode: Penelitian ini adalah penelitian analisis biaya yang membandingkan biaya pelayanan darah jika menggunakan pemeriksaan uji silang serasi dengan uji saring antibodi. Selain itu juga dinilai penggunaan kantong darah untuk melihat berapa banyak kantong darah yang dapat disimpan. Subyek penelitian yang digunakan adalah data pelayanan darah RSUP Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo tahun 2015. Hasil: Perubahan alur pelayanan ini dapat menurunkan biaya pelayanan darah dari Rp. 84.926.592.936 menjadi Rp. 73.698.182.904,00. Sedangkan jumlah kantong darah yang dapat terselamatkan sehingga tidak terbuang adalah sebanyak 24.742 kantong. Perubahan strategi akan menyebabkan pelayanan darah di RSUP Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo menjadi lebih efektif dan membutuhkan biaya yang lebih sedikit.

Background: Blood transfusion services is one of the service that held an important part in health care and needs acertain amount of money that increasing to almost two ttimes in two years. One of the reason that could be the problem is the high amount of blood that can�t be transfused because of the using of traditional flow of pre transfusion testing. Objective: This research is made to see the effect of antibody screening test in the cost of blood transfusion services. Methodology: This is a cost analysis that will compare the cost of blood transfusion services using the crossmatch test and antibody screening test. It also assess the number of blood bags that can be saved from being thrown away. The data used is the data of Blood Transfusion Services at Cipto Mangunkusumo Hospital in 2015. Result: Changing the flow of pre transfusion testing reduces the cost of blood transfusion from 84,926,592,936 IDR to 73,698,182,904 IDR. And the number of blood bags that can be saved are 24.742 blood bags. The change of the pre transfusion flow will make the blood transfusion services at Cipto Mangunkusumo Hospital more effective with less cost.

Kata Kunci : Analisis biaya, pelayanan transfusi darah, uji silang serasi, uji saring antibody;

  1. S2-2017-357837-abstract.pdf  
  2. S2-2017-357837-bibliography.pdf  
  3. S2-2017-357837-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2017-357837-title.pdf