KENDALI MODEL PREDIKTIF PADA MASALAH PEMILIHAN RUTE MENGGUNAKAN PROGRAM LINEAR BILANGAN BULAT CAMPURAN; MODEL PREDICTIVE CONTROL FOR ROUTE CHOICE PROBLEM USING MIXED INTEGER LINEAR PROGRAMMING
KRISTIN ELEN, Dwi Ertiningsih
2014 | Skripsi | PROGRAM STUDI S1 MATEMATIKAMasalah kendali pemilihan rute merupakan salah satu contoh masalah pengendalian lalu lintas. Masalah pengendalian lalu lintas dapat dilakukan dengan menggunakan kendali model prediktif (Model Predictive Control / MPC). Kendali MPC adalah teknik kendali yang menggunakan model untuk memprediksi output sepanjang horison prediksi, dan kemudian menerapkan elemen pertama dari barisan kendali optimal yang meminimalkan fungsi biaya. Dua input kendali dipilih untuk mempengaruhi pilihan rute dari pengemudi: batas kecepatan (speed limit) dan jumlah kendaraan yang diizinkan meninggalkan rute (outflow limit). Kedua input mempengaruhi waktu tempuh pengemudi dan secara tidak langsung mempengaruhi pemilihan rute pengemudi. Kendali MPC telah diaplikasikan sebelumnya untuk masalah pengendalian lalu lintas yang menghasilkan masalah optimisasi nonlinear nonkonveks. Untuk fungsi biaya linear dimungkinkan untuk memformulasikan masalah optimisasi MPC sebagai masalah program linear bilangan bulat campuran (Mixed Integer Linear Programming / MILP) yang dapat diselesaikan dengan menggunakan program MATLAB.
Kata Kunci : KENDALI MODEL PREDIKTIF, MASALAH PEMILIHAN RUTE, PROGRAM LINEAR BILANGAN BULAT CAMPURAN