Laporkan Masalah

APLIKASI PETA MOBILE UNTUK INFORMASI LOKASI BERBAGAI FASILITAS UMUM DI KOTA YOGYAKARTA DENGAN MEMANFAATKAN TEKNOLOGI MOBILE WEB, GPS, DAN GOOGLE MAP API; MOBILE MAPS APPLICATION FOR PUBLIC FACILITY LOCATION IN YOGYAKARTA TOWN WITH MOBILE WEB TECHNOLOGY, GPS, AND GOOGLE MAPS API

Fiskaperdana Nuraji, Reza M. I.Pulungan

2012 | Skripsi | PROGRAM STUDI ILMU KOMPUTER

Kebutuhan informasi lokasi fasilitas umum terdekat merupakan hal sepele yang sering dilupakan ketika seseorang berkunjung ke suatu tempat. Informasi yang diperoleh biasanya terbatas pada nama jalan, arah, atau ciri-ciri fisik bangunan saja. Namun kejelasan lokasi tempat umum tersebut tidak terpetakan secara baik. Sebuah informasi harus dapat memberikan keterangan yang lengkap dan terperinci mengenai segala hal yang berkaitan dengan tempat umum tersebut. Dalam penelitian ini penulis berusaha untuk mengembangkan Layanan Berbasis Lokasi (Location Based Service) yang dapat memetakan lokasi fasilitas umum. Layanan juga diharapkan dapat diakases di mana saja dan kapan saja. Teknologi mobile web dapat menjadi solusi karena telepon seluler biasa dibawa oleh pemiliknya serta ketersediaan fitur mobile browser dan internet yang memungkinkan mengakases informasi di mana saja dan kapan saja. Namun adanya perbedaan ukuran layar dan kemampuan browser setiap telepon membuat aplikasi harus dapat beradaptasi dengan baik. Dengan memanfaatkan teknologi mobile web, GPS, dan Google Map API aplikasi berhasil dibuat untuk memenuhi kebutuhan pemetaan lokasi bagi surveyor. Pengguna juga dapat mengakses informasi lokasi tersebut. Perbedaan ukuran layar telepon seluler dapat diselesaikan dengan memanfaatkan pustaka Tera-WURFL dan JavaScript sehingga user mendapatkan ukuran peta atau gambar sesuai dengan ukuran layar. Kemudian perbedaan jenis browser diselesaikan dengan menggunakan bahasa pemrograman web PHP dan penggunaan Google Static Maps API yang memberikan peta dalam format gambar. Browser minimal mendukung HTML dan CSS pun mampu untuk mengakses aplikasi ini.

Kata Kunci : Layanan Berbasis Lokasi, Google Map API, Mobile Web, GPS, Tera-WURFL


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.