Laporkan Masalah

KAJIAN TEORITIK MENGENAI KAITAN MODEL KULIT DENGAN ENERGI IKAT INTI DI DEKAT DRIP LINE; THEORETICAL STUDY OF THE RELATION NUCLEAR SHELL MODEL AND BINDING ENERGY OF NUCLEI NEAR THE DRIP LINE

Galih Setyawan, Dwi Satya Palupi

2011 | Skripsi | PROGRAM STUDI FISIKA

Telah dikaji hubungan antara model kulit dengan energi ikat inti di dekat drip line. Drip line merupakan daerah dengan energi pemisahan bernilai nol. Drip line proton menunjukkan daerah dengan energi pemisahan proton bernilai nol, sedangkan drip line netron menunjukkan daerah dengan energi pemisahan netron yang bernilai nol. Model kulit dapat digunakan untuk menghitung tingkat-tingkat tenaga inti menggunakan potensial medan rata-rata dan konfigurasi campuran model kulit. Model kulit hasil perhitungan dapat digunakan untuk menjelaskan sifat-sifat inti. Metode perhitungan yang digunakan adalah metode Hartree-Fock dengan berbagai potensial. Sifat-sifat inti yang dibahas berkaitan dengan energi ikat adalah energi partikel tunggal, dan energi pemisahan. Secara keseluruhan, antara hasil teoritik dan eksperimen pada inti di dekat kestabilan adalah sama, tetapi berbeda ketika berada dekat dengan drip line proton maupun netron.

Kata Kunci : model kulit, energi ikat, drip line


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.