Time-Series Demand Forecasting Method pada Industri Pariwisata Indonesia: Studi Pada Jumlah Wisatawan Asing di Empat Pintu Masuk Indonesia
ANGGRAINI, DITHA , Boyke R. Purnomo, SE.,MM
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencari time-series demand forecasting method yang paling akurat dalam memperkirakan kedatangan jumlah wisatawan asing di empat pintu masuk utama Indonesia, yaitu, Bandar Udara Soekarno Hatta, Bandar Udara Ngurah Rai, Bandar Udara Polonia, dan Pulau Batam. Penelitian ini juga memperkirakan jumlah wisatawan asing yang masuk ke Indonesia melalui keempat pintu masuk sepuluh tahun yang akan datang. Pemilihan metode forecasting yang paling akurat adalah dengan membandingkan ukuran eror pada setiap metode. Ukuran eror yang digunakan adalah Mean Squared Deviation (MAD), Mean Absolute Deviation (MAD), dan Mean Absolute Percentage Error (MAPE).
Hasil analisis menunjukkan bahwa metode forecasting terbaik untuk Bandar Udara Soekarno Hatta adalah ARIMA (0,1,0)(0,1,2), Bandar Udara Ngurah Rai adalah ARIMA (1,1,1)(2,1,0), Bandar Udara Polonia adalah ARIMA (1,1,1)(0,1,1) dan pulau Batam adalah moving average untuk perkiraan jangka pendek serta penggunaan winters method untuk perkiraan jangka panjang. Perkiraan wisatawan asing yang masuk sepuluh tahun ke depan melalui Bandar Udara Soekarno Hatta adalah sebesar 2.495.438 orang, melalui Bandar Udara Ngurah Rai 3.767.439 orang, melalui Bandar Udara Polonia 203.966 orang, dan melalui Pulau Batam 862.396 orang dengan kisaran kenaikan dan penurunan sebanyak 1.404.214 dan 320.577 orang.
The purpose of this study is to find out the most accurate time-series demand forecasting method to forecast foreign tourists arrivals in four major entrance in Indonesia, that is, Soekarno Hatta Airport, Ngurah Rai Airport, Polonia Airport, and Batam island. This study also forecast numbers of foreign tourists that entered Indonesia from four main entrances in the next ten years to come. The most accurate forecasting method is chosen by compare error ratio in each method. Error ratios used in this study are Mean Squared Deviation (MAD), Mean Absolute Deviation (MAD), and Mean Absolute Percentage Error (MAPE).
The results show that the best forecasting method for Soekarno Hatta Airport is ARIMA (0,1,0)(0,1,2), Ngurah Rai Airport is ARIMA (1,1,1)(2,1,0), Polonia Airport is (1,1,1)(0,1,1) and Batam island is Moving Average for short term forecasting and Winters Method for long term forecasting. Forecast in numbers of foreign tourist that enter Indonesia ten years to come from Soekarno Hatta Airport is 2.495.438 people, from Ngurah Rai Airport is 3.767.439 people, from Polonia Airport is 203.966 people, and from Batam island is 862.396 people with increasing and decreasing 1.404.214 and 320.577 people.
Kata Kunci : Time-series demand forecasting method, pariwisata, wisatawan asing